Blitar, 13 April 2025 – Guna menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif di akhir pekan, Polsek Sananwetan melaksanakan patroli rutin di kawasan wisata Istana Gebang pada Sabtu (13/4). Kegiatan patroli ini difokuskan pada upaya antisipasi potensi tindak kriminalitas 3C (Curat, Curas, dan Curanmor), mengingat meningkatnya jumlah pengunjung yang memadati lokasi wisata tersebut.
Dalam pelaksanaan patroli, petugas menerapkan pendekatan humanis dengan menyapa dan berdialog langsung dengan para pengunjung. Selain itu, petugas juga melakukan koordinasi dan komunikasi dengan pengelola tempat wisata guna memantau situasi serta memastikan standar keamanan di area wisata berjalan optimal.
Kapolsek Sananwetan menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya preventif untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang sedang menikmati libur akhir pekan. “Kami ingin memastikan bahwa masyarakat dapat berwisata dengan tenang. Patroli ini juga sebagai sarana membangun kedekatan antara polisi dan masyarakat,” ujarnya.
Patroli berlangsung aman dan lancar, dengan situasi di lokasi wisata yang terlihat ramai namun tetap tertib. Petugas pun mengimbau kepada pengunjung untuk selalu waspada terhadap barang bawaan dan tetap menjaga ketertiban selama berada di area wisata.
Polsek Nglegok melaksanakan kegiatan Minggu Kasih serta pengamanan ibadah gereja di salah satu Gereja di Kelurahan Nglegok
Patroli malam anggota Polsek Nglegok di obyek vital SPBU yang buka 24 jam antisipasi tindak kriminalitas 3C
Patroli dialogis anggota Polsek Nglegok di area wisata kolam renang antisipasi tindak kriminalitas saat hari libur
Patroli bluelight Polsek Nglegok di jalan bulak perbatasan dengan Kota Blitar antisipasi tindak 3C dan aksi balap liar