AKP Murdianto S.H.,M.Si selaku Kapolsek, Danramil Kapten Inf. Sulistyono beserta Pemerintah Desa Sanankulon mendengarkan aspirasi masyarakat melalui program ‘Jumat Curhat’ yang bertempat di salah satu rumah warga di Desa Kalipucung. AKP Murdianto menjelaskan bahwa program ‘Jumat Curhat’ yang digagas oleh Mabes Polri ini diperuntukkan bagi Polda, Polres, hingga Polsek, tujuannnya tidak lain adalah supaya Kepolisian menerima curhatan masyarakat tentang situasi kamtibmas yang sedang dihadap oleh masyarakat yang ada di desa. Selain itu, harapannnya dengan adanya jumat curhat ini anggota Polri akan lebih dekat dengan warga masyarakat.
“Kami berharap komunikasi yang aktif bersama warga bisa membuat kehadiran Polri dalam setiap aktifitas ataupun kegiatan yang diselenggarakan oleh masyarakat dapat bermanfaat,” ucapnya. Warga yang hadir menyampaikan keluhan seperti situasi kamtibmas, kerawanan yang sering terjadi di areal persawahan, rawan terjadi pencurian jagung dan ketika malam hari sangat sepi dan berpotensi terjadi tindak kejahatan seperti jambret dan lain-lain.
Menanggapi hal itu, Polsek Sanankulon akan lebih meningkatkan patroli pada daerah maupun jam jam yang di anggap rawan tindak kejahatan serta memberi tindakan tegas dan terukur bagi pelaku yang mengganggu situasi kamtibmas. “Kami akan lebih meningkatkan patroli dialogis bersama warga masyarakat agar tercipta situasi kamtibmas yang aman dan kondusif”. Tutur Kapolsek.
Sasar Area Persawahan Patroli Polsek Udanawu Jaga Kamtibmas Kondusif
Susur Area Pemukiman Warga, Ciptakan Kamtibmas Aman Dan Tertib
Anggota Polsek Udanawu Gerak Cepat Datangi TKP Bencana Alam Angin Kencang Di Kecamatan Udanawu
Semarak Bazar UMKM Desa Tunjung, Personil Polsek Udanawu Laksanakan Patroli Pengamanan Giat Masyarakat