Kapolsek Ponggok AKP Sony Suhartanto, SH,. memerintahkan anggotanya untuk melaksanakan pengamanan pelaksanaan rapid test terhadap claster pasien salah satu dokter yang meninggal dunia terkonfirmasi positif Covid 19 ,Senin(03/8/2020) pukul 09.00 wib s.d selesai.
Pelaksanaan rapid test tersebut dilaksanakan oleh petugas Kesehatan PKM (puskesmas) UPT Bacem Kecamatan Ponggok dengan penanggung jawab Dr. Bawin, adapun warga yang kontak dengan kontak erat claster dokter konfirmasi Positif Covid 19 ada 74 orang yaitu dari Desa Bendo 68 orang dan desa Jatilengger 6 orang
Menurut Kapolsek Ponggok AKP Sony Suhartanto, SH,. menjelaskan bahwa pemeriksaan rapid test terhadap warga masyarakat yang berprofesi sebagai pedagang pasar tradisional, dan pelaksanaan rapid test dilaksanakan dalam rangka screening untuk mengetahui mana yang beresiko dan tidak, serta untuk melakukan tindakan berikutnya apabila didapati adanya hasil rapid test positi.
Lebih lanjut Kapolsek mengatakan, pelaksanaan rapid test ini untuk mencegah dan memutus mata rantai penyebaran Covid-19.
Sebagai kontrol penuh bagi warga yang kontak dengan dokter terkonfirmasi positif covid 19 tersebut yang rawan terpapar Virus Covid-19 serta untuk meminimalisir terjadinya penularan Covid-19 yang lebih banyak.
Kapolri Tekankan Peran Penting Pemuda Muhammadiyah Dalam Wujudkan Indonesia Emas
Kapolri Beri Kenaikan Pangkat Anumerta ke Almarhum Akp Ulil Ryanto
ANGGOTA POLSEK WONODADI MELAKSANAKAN GIAT PATROLI JALAN RAYA ANTISIPASI 3C, BALAP LIAR, DAN LAKALANTAS DI WILAYAH HUKUMNYA
Polsek Wonodadi Melaksanakan Patroli OBVIT SPBU Antisipasi Kejahatan dan Menjaga Keamanan di wilayah hukumnya