Anggota Polsek Ponggok melakukan patroli sambang di sejumlah Stasiun Pengisian Bahan Bakar (SPBU) di wilayah hukumnya guna mengantisipasi dan memastikan ketersediaan stok bahan bakar minyak (BBM) selama bulan puasa. Senin (25/3/2024)
Kapolsek Ponggok AKP SUJARWO, S.H., M.H. menyampaikan kegiatan patroli yang dilakukan oleh anggota Polsek Ponggok ini bertujuan untuk memastikan ketersediaan dan distribusi BBM selama bulan Ramadan, ketika aktivitas masyarakat meningkat terutama pada waktu-waktu tertentu seperti sebelum berbuka puasa dan menjelang waktu sahur.
“Selain itu, patroli juga bertujuan untuk mencegah potensi kelangkaan atau penimbunan BBM yang dapat mengganggu kelancaran mobilitas masyarakat.” Ucap Kapolsek.
“Kami melakukan patroli sambang rutin ke SPBU untuk memastikan ketersediaan stok BBM serta untuk mengantisipasi potensi gangguan yang dapat terjadi selama bulan puasa.” Tambah AKP Sujarwo.
Dalam patroli tersebut, anggota Polsek Ponggok juga memberikan himbauan kepada pengelola SPBU dan masyarakat agar tidak melakukan penimbunan BBM yang dapat menyebabkan kelangkaan dan meningkatkan harga di pasaran.
Diharapkan, dengan adanya kegiatan patroli sambang ini, ketersediaan dan distribusi BBM di wilayah Kecamatan Ponggok dapat terjaga dengan baik selama bulan puasa, sehingga masyarakat dapat menjalankan ibadah puasa dengan lancar tanpa terkendala oleh masalah kelangkaan bahan bakar.
ANGGOTA POLSEK UDANAWU LAKSANAKAN PATROLI BLUE LIGHT PADA TEMPAT RAWAN LAKA, SETELAH DI GUYUR HUJAN.
Petugas Patroli Polsek Udanawu Monitoring Area Persawahan Dan Pemukiman Guna Tingkatkan Keamanan
Personil Polsek Udanawu Pastikan Kegiatan Sholat Jumat di Masjid Al-Qodiriyah Desa Slemanan Berlangsung Aman Dan Tertib
Patroli Area Objek Vital Wilayah Udanawu Tingkatkan Keamanan Dan ketertiban Tempat Umum