BLITAR – KSPK Polsek Ngleggok Aiptu Seno bersama 2 anggota Aipda Sujoko dan Aipda Subiantoro melaksanakan sambang dengan mengontrol tempat kos-kosan yang berada di Kelurahan Ngleggok Kabupaten Blitar, Kamis ( 20/01/22)

Tempat kos yang disambangi yaitu Kos milik Saudara Priono Jalan Sadar Jaya Kelurahan Ngleggok. Dalam kegiatan sambang ke tempat kos-kosan tersebut, Kapolsek Ngleggok Iptu Nur Budi melalui KSPK Aiptu Seno menyampaikan pesan kamtibmas sekaligus mengingatkan kepada pemilik kos-kosan untuk senantiasa memperhatikan dalam hal keamanan serta ketertibannya.

“Penghuni harus didata serta dilengkapi identitasnya, dan kepada penghuni kos harus turut serta menjaga keamanan lingkungan,” ucap KSPK Aiptu Seno

Kita sambang ke desa dengan mendatangi kos-kosan untuk mengingatkan pemilik dan penghuni kos agar ikut berperan aktif dalam menjaga situasi Kamtibmas supaya selalu kondusif.

”Seperti yang disampaikan oleh bapak Kapolsek, agar pemilik rumah kos lebih selektif terhadap penghuni kos yang baru. Ini wujud kewaspadaan, jangan sampai tempat kost dijadikan sarana untuk pelanggaran susila maupun pelanggaran hukum dan dijadikan sasaran tindak kriminalitas,” lanjut Aiptu Seno

Langkah dini kita lakukan agar di Wilayah Hukum Polsek Ngleggok aman dan kondusif dan juga tidak tersusupi oleh orang atau kelompok dan golongan tertentu yang bisa meresahkan.