Tribratanews Polres Blitar – Anggota Polsek Garum pada saat melaksanakan patroli wilayah untuk antisipasi kejadian seperti pencurian,perampokan maupun yang lain,sewaktu patroli di SPBU Bence mendapati anak laki-laki karena curiga Polisi mendatangi anak tersebut,setelah ditanya tanya ternyata kecurigaan Polisi benar yang bersangkutan kebingungan tidak tahu arah untuk pulang bahkan alamat rumahnya lupa.
Kemudian dibawa ke Polsek Garum,sama Polisi mengaku namanya Febri ( 10 ) putra dari pasangan bapak Yiftah & ibu Katemi rumahnya Gadungan Kec.Gandusari juga mengaku rumahnya Wlingi.
Aiptu Slamet HT berkoordinasi dengan Polsek Gandusari & Polsek Wlingi untuk mencari kebenaran alamat yang dimaksud.Kasi Humas Aiptu Zainudin mempost di face book ICB mungkin ada yang mengenal anak tadi.
Akhirnya membuahkan hasil petugas dari Polsek Wlingi menginformasikan rumahnya Dusun Sendung Desa Wlingi Kecamatan Wlingi.Kemudian oleh Polsek Garum diserahkan ke Polsek Wlingi dan kemudian diserahkan ke keluarganya.
Sumber : Polres Blitar
Tinjau TPS, Kapolda Jatim : Pilkada Serentak 2024 di Jatim Berjalan Lancar Sesuai Rencana
Penuh Perjuangan, Petugas Distribusikan Logistik Pilkada Menggunakan Kuda ke TPS Terpencil di Jember
Kapolres Bondowoso Bersama Forkopimda Menembus Jalan Terjal, Pastikan Distribusi Logistik Pilkada di Lokasi Terpencil Aman
Polri Tegas, Pelaku Penembakan Polisi di Sumbar di PTDH