BLITAR KOTA – Kapolres Blitar Kota AKBP Dr. Yudhi Hery Setiawan, S.I.K., M.Si bersama Forkopimda Kota Blitar menghadiri Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2021 bertempat di Halaman Kantor Walikota Blitar, Jumat (1/10/2021).
Selaku Irup (Inspektur Upacara) dalam kegiatan Peringatan Hari Kesaktian Pancasila tahun 2021 yaitu Walikota Blitar Drs. H. Santoso, M.Pd, untuk upacara peringatan hari kesaktian pancasila kali ini mengusung tema “Indonesia Tangguh Berlandaskan Pancasila” yang diikuti Kapolres Blitar Kota, Ketua DPRD Kota Blitar, Kajari Blitar, Plt. Kepala Pengadilan Negeri Blitar, Danyon 511/DY, Kasdim 0808 Blitar, dan Sekda Kota Blitar.
Kapolres Blitar Kota AKBP Yudhi melalui Kasihumas Iptu Achmat Rochan mengatakan, “upacara itu dimaksudkan untuk mengenang para pahlawan Revolusi yang telah gugur dalam tragedi Nasional pada tahun 1965. Beliau mengingatkan bahwa bangsa yang besar adalah bangsa yang tidak pernah melupakan sejarah bangsanya sendiri,” ungkapnya.
“Dalam perjalanan sejarah bangsa, banyak sekali rong rongan baik dari dalam negeri maupun luar negeri. Dengan peringatan kesaktian pancasila ini, diharapkan semangat tekad jiwa Bhinneka Tunggal Ika yang berlandaskan Pancasila semakin melekat kepada para pemuda penerus bangsa, sehingga bangsa Indonesia ini tetap utuh dalam satu kesatuan,” harap Kasihumas Polres Blitar Kota.
“Negara kita memiliki banyak sekali sejarah, semoga dengan sejarah itu menjadikan pelajaran ke depan supaya tidak terjadi hal yang sama pada negara kita, dan upacara tahun ini, karena pandemi Covid-19, Upacara Hari Kesaktian Pancasila dilaksanakan berlangsung singkat dan menerapkan protokol kesehatan, untuk menimalisir kerumunan sebagai kilas balik tentang peristiwa yang terjadi pada tahun 1965 yang dikenal dengan Gerakan 30 September,” tambahnya.
Dalam kegiatan yang sama dengan tempat yang berbeda, bertempat di Gedung Patriatama Polres Blitar Kota telah berlangsung Kegiatan Upacara Virtual dalam rangka Hari Kesaktian Pancasila 01 Oktober 2021. Kegiatan tersebut dipimpin oleh Presiden Republik Indonesia Ir. H. Joko Widodo dengan diikuti oleh Wakapolres Blitar Kota Kompol Pratolo Saktiawan, S.H., M.H serta PJU Polres Blitar Kota.
Kegiatan tersebut dilaksanakan dengan tetap mematuhi protokol kesehatan serta berjalan dengan khidmat dan tertib.
Kapolri Dan Panglima Hadiri Doa Lintas Agama di Jatim
Kapolri Harapkan Bali Jaga Indeks Persepsi Demokrasi
Polri Bongkar Jaringan Clandestine Lab Narkoba Senilai Rp 1,5 Triliun di Bali
Polresta Malang Kota Gelorakan Swasembada Pangan Sukseskan Asta Cita