Dengan disematkannya tanda pita oleh Kapolres Blitar kota, AKBp Yossy Runtukahu, S.I.K terhadap perwakilan peserta, maka operasi lilin tahun 2015 dimulai. Penyematan ini dilakukan saat Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin SEmeru 2015 di halaman Mapolres Blitar Kota, Rabu (23/12).
Operasi lilin ini dilaksanakan mulai 24 Desember 2015 hingga 2 Januari 2016. Ada 6 (enam) posko pengamanan dalam operasi lilin tahun ini, yakni dua posko di wilayah Kabupaten Blitar, yaitu Posko Wisata Penataran Kecamatan Ngelgok dan Posko SPBU Tugurante Kecamatan Ponggok. Sedangkan 4 (empat) posko lainya di wilayah Kota Blitar yakni Jalan Cempaka (depan gereja Tiberias), Taman Kebon Rojo, area PIPP dan Alun-alun Kota Blitar.
Polres Blitar Kota juga melakukan penyisiran untuk Gereja yang akan digunakan peribadatan. “Dua jam sebelum digunakan peribadatan akan kita sisir untuk memastikan keamanannya,” ujar AKBP Yossy Runtukahu usai Gelar Pasukan.
AKBP Yossy Runtukahu mengatakan, Ada 275 personil Polri yang akan diterjunkan untuk mengamankan perayaan hari raya natal 2015 dan tahun baru 2016. Pihaknya juga mendapatkan bantuan dari TNI , Dinkes, Dishub, Satpol PP, Orari / Rapi, Pramuka dan Damkar baik dari Kota Dan Kabupaten Blitar.
Untuk mensukseskan jalanya Operasi Lilin 2015 dan tahun baru 2016 Polres Blitar Kota siap mengamankan masyarakat yang mengadakan perayaan Natal dan perayaan tahun baru 2016. (hms)
Cegah Paham Radikalisme, Polri Tekankan Pentingnya Upaya Kontra Radikal
Polsek Sukorejo Awali Kegiatan dengan Pengaturan Pagi
WUJUDKAN KAMTIBMAS AGAR TETAP KONDUSIF POLSEK SUKOREJO PATROLI SPBU
Menjelang Pilkada Ipda Joni selaku Panit Reskrim Polsek Sukorejo Cek Petugas Jaga di Kantor Bawaslu