Bencana alam tanah longsor di Kabupaten Ponorogo tepatnya di Desa Banaran, Kecamatan Pulung,Kabupaten Ponorogo, menjadi perhatian Jajaran Kepolisian Polda Jatim khususnya Polres Blitar Kota kejadian tersebut sangatlah memperhatinkan terlebih adanya korban jiwa, dan luka luka.
Pada hari ini senin 3 April 2017, Polres Blitar Kota secara langsung mengirim bantuan berupa sembako , air minum kemasan dan juga pakaian layak pakai menuju ke tempat terjadinya bencana alam tanah longsor di Kabupaten Ponorogo.
Menurut Kapolres Blitar Kota melalui Waka Polres Kompol Teguh Priyo Wasono SIK saat di konfirmasi Proklanator News mengatakan bahwa kegiatan pemberian bantuan tersebut murni dari anggota yang mana setelah sebelumnya diadakan penggalangan dana , secara sukarela dan iklhas memberikan sumbangsihnya berupa uang maupun yang lainnya pada saat selesai pelaksanaan apel pagi. Dana yang terkumpul selanjutnya di belikan sembako serta barang barang yang di butuhkan bagi korban bencana tanah longsor di Wilayah Kabupaten Ponorogo.
Pengiriman Bantuan untuk korban Bencana Alam Tanah Longsor Ponorogo dari Polres Blitar Kota dengan mengunakan truk dinas tersebut secara resmi di berangkatkan oleh Waka Polres di dampingi Kabag Ops , Kabag Sumda dan Kasat reskrim,siang ini juga senin 3/4/2107, semoga bantuan tersebut sampai dengan tujuan dengan selamat dengan harapan agar dapat bermanfaat bagi korban bencana longsor yang saat ini sangat membutuhkan bantuan,…jk…
Lintasi Jalan Setapak, Polres Malang Kawal Distribusi Logistik Pilkada ke TPS Terpencil
Polda Jatim Fasilitasi Tahanan Salurkan Hak Suara Pilkada Serentak 2024
Kapolda Jatim Kunjungi TPS Unik Nuansa Pesta Pernikahan di Bangkalan
Personel Pam TPS Polsek Sukorejo Laksanakan Pengamanan dan Pengawalan Kotak Suara dari PPS ke TPS