Polres Blitar Kota mempunyai tugas dan kewajiban melayani masyarakat untuk meniadakan gangguan kamtibmas. Bertempat di makam proklamator bung karno (MBK) polisi pariwisata Polres Blitar Kota melaksanakan kegiatan program inovasi pelayanan publik kepada masyarakat atau pengunjung yang datang ke makam tersebut Rabu tanggal 21 November 2018.
Dalam kesempatan ini menurut Aiptu Bambang Darmanto selaku Kanit pamobvit Polres Blitar Kota menjelaskan adapun tujuan kegiatan tersebut dilakukan untuk memperkenalkan sekaligus mempromosikan tempat obyek wisata yang ada di wilayah hukum Polres Blitar Kota diantaranya makam bung karno, istana gebang, kebonrojo, PIPP (pusat informasi pariwisata dan perdagangan), waterpark sumber udel dan candi penataran, dengan mengunakan sarana barko yang tersedia dalam mobil pelayanan Polisi Pariwisata Polres Blitar Kota.
Dengan demikian pengunjung yang datang dari luar kota diharapkan minimal mempunyai gambaran dan keinginan untuk mengetahui yang selanjutnya mendatangi ke tempat obyek wisata tersebut, kegiatan tersebut mendapat apresiasi dan direspon pengunjung yang datang dan disambut dengan pelayanan polisi pariwisata yang ramah, santun dan humanis sehingga mendukung kebijaksanaan pimpinan Polri yang diaplikasikan di lapangan melalui pelayanan publik yang dilakukan oleh Polres Blitar Kota khususnya polisi pariwisata yang selalu siap melayani masyarakat ditempat tempat wisata Blitar.
Polsek Wonodadi Melaksanakan Patroli Dialogis Di wilayah hukumnya
Minggu Kasih Silaturahmi Bersama Komunitas Olahragawan Bela Diri
Bhabinkamtibmas Polsek Sukorejo Laksanakan Giat Jumat Curhat Bersama Warga Karangsari
Hari Jadi Humas Polri Ke-73, Kadiv Humas Beri Apresiasi Berangkatkan Personel dan Media Ibadah Umroh