Polres Blitar Kota hari ini mengadakan kegiatan korp Raport kenaikan pangkat penghargaan dan pemberian penghargaan kepada anggota yang berprestasi serta kepada masyarakat maupun instansi yang membantu tugas kepolisian. Kegiatan yang dipimpin langsung oleh Kapolres Blitar Kota AKBP Adewira Negara Siregar S.I.K M.Si hari Kamis tanggal 02 Mei 2019 memberikan penghargaan kepada salah satu personil TNI yang membantu tugas kepolisian. Berawal dari tertangkapnya dua perampok nasabah bank di Blitar awal April 2019 lalu bernama Praka Ali Joko Santoso, anggota Provost Batalyon Infanteri (Yonif) 511/DY, yang turut menangkap salah satu perampok.
Kapolres Blitar Kota AKBP Adewira Negara Siregar S.I.K M.Si mengatakan Kita memberikan penghargaan kepada Praka Ali, anggota Yonif 511/DY yang ikut membantu menangkap pelaku curat beberapa waktu lalu. Harapannya ini sebagai motivasi kepada warga masyarakat yang sadar hukum untuk membantu tugas kepolisian.
Kedua rampok itu adalah Dion Feri (41) dan Taufik Sanjaya (30) warga Kabupaten Rejang Lebong, Bengkulu. Keduanya merampok uang Rp 150 juta milik warga Blitar setelah keluar dari bank. Keduanya beraksi dengan modus kempes ban.
Kapolres Adewira menambahkan pemberian penghargaan ini sebagai bentuk apresiasi Polres Blitar Kota kepada masyarakat maupun siapa saja termasuk rekan TNI yang membantu tugas kepolisian dilapangan. Diharapkan kedepannya Polres Blitar Kota bersama rekan TNI dan masyarakat lebih sinergis dalam menciptakan keamanan dan kondusititas Kota Blitar. Saling bahu membahu dalam segala hal yang baik.
Melalui Minggu Kasih Polsek Sukorejo dengarkan Uneg Uneg dari Jemaat Gereja Santa Maria
Minggu Kasih Polsek Sanankulon Ajak Warga Untuk Jaga Situasi Kondusif Jelang Pilkada
Antisipasi Balap Liar pada Malam Minggu Polsek Sukorejo Tingkatkan Patroli Blue Light
UNIT INTELKAM POLSEK SUKOREJO LAKUKAN PENGGALANGANPENGGALANGAN KE TUKANG PARKIR