Polres Blitar Kota peduli dengan kondisi masyarakat yang terdampak wabah virus Covid-19. Bantuan berupa sembako terus diberikan kepada masyarakat akibat dampak virus corona. Kapolres Blitar Kota bersama TNI dan Forkopinda Kota Blitar membagikan sembako berupa beras, minyak, dan gula. Petugas mendatangi setiap rumah untuk menghindari terjadinya kerumunan massa hari Selasa tanggal 21 April 2020.

Kapolres Blitar Kota AKBP Leonard M Sinambela, SH, S.I.K, MH mengatakan paket sembako itu merupakan bentuk kepedulian sosial dari anggota Polres Blitar Kota dan sebagian warga yang bersedia menyisihkan sebagian dari rejekinya untuk masyarakat yang terdampak wabah virus corona.

Bantuan untuk masyarakat yang terdampak wabah virus corona hari ini dibagikan sebanyak 1000 paket sembako. Paket sembako dibagikan kepada warga yang membutuhkan seperti, para tukang becak, pedagang kaki lima (PKL) dan para buruh, semua masyarakat yang terdampak wabah virus corona.

Petugas mendatangi setiap rumah warga, dipinggir jalan dan membagikan paket sembako. Hal ini dilakukan untuk menghindari kerumunan massa. Dengan bantuan paket sembako itu, diharapkan dapat meringankan sedikit beban ekonomi masyarakat kurang mampu.

“Kita juga bagikan sembako ini ke beberapa panti asuhan yang ada di wilayah hukum Polres Blitar Kota. Kami semua berharap wabah ini segera berakhir dan masyarakat bisa kembali beraktifitas secara normal,” pungkas Leonard.