Polsek Sukorejo – Dalam rangka memutus penyebaran Covid-19 atau Virus Corona Polsek Sukorejo terus intensifkan himbauan kepada masyarakat untuk melaksanakan Social Distancing dan Physical Distancing. Selasa (21/04/2020).
Petugas patroli Polsek Sukorejo Di bawah Pimpinan Iptu Ridho Ashari Selaku Pawas Malam beserta tiga Anggota lainnya melakukan Patroli di kawasan tertib physical distancing di Perumahan Tanjungsari Regency Kelurahan Tanjungsari Kecamatan Sukorejo Kota Blitar.
Petugas kemudian memberikan penjelasan kepada satpam dan warga agar mengurangi aktivitas keluar rumah, serta menggunakan masker apabila keluar rumah bila terpaksa untuk suatu keperluan agar terapkan Physical Distancing, yaitu menjaga jarak dan upayakan tidak bersentuhan dengan orang lain guna mencegah penyebaran Covid-19.
Selain itu para petugas juga mengingatkan masyarakat untuk menjaga kebersihan diri dengan sering mencuci tangan, terus mengikuti pola hidup bersih dan sehat agar tidak mudah terserang virus atau penyakit.
Kapolsek Sukorejo Kompol Slamet Pujiono, SH menyampaikan bahwa bahwa kegiatan ini sebagai upaya memutus penyebaran Covid-19 sebagaimana maklumat Kapolri yang dikeluarkan beberapa waktu lalu.
Ditambahkan, dalam melakukan kegiatan ini anggota tetap mengedepankan etika dan tatakrama serta sampaikan dengan santun.
Kapolri Pastikan Kabag Ops Polres Solok Selatan Di Pecat dan di Proses Pidana
Polri Berhasil Ungkap 397 Kasus TPPO dan 482 Tersangka, Selamatkan 904 Korban dalam Sebulan
ANGGOTA POLSEK UDANAWU LAKSANAKAN PATROLI BLUE LIGHT PADA TEMPAT RAWAN LAKA, SETELAH DI GUYUR HUJAN.
Petugas Patroli Polsek Udanawu Monitoring Area Persawahan Dan Pemukiman Guna Tingkatkan Keamanan