Kota Blitar – Guna memberikan pelayanan dan mempercepat vaksinasi Covid-19 kepada masyarakat, Polres Blitar Kota melakukan vaksinasi keliling atau mobile di Area Monumen Peta, Kota Blitar, Kamis (21/4/2022) Sore.
Tidak hanya berlangsung disitu saja, kegiatan vaksin jemput bola ini akan dilakukan kepada masyarakat dibeberapa temoat lainnya.
Kapolres Blitar Kota AKBP Argowiyono SH SIK MSi melalui Kasihumas Iptu Achmad Rochan mengatakan Gerai Vaksin Keliling Polres Blitar Kota ini bertujuan untuk memberikan pelayanan terbaik terutama bagi masyarakat yang belum melakukan vaksinasi Covid-19. Dia juga mengatakan, selain vaksinasi booster penyuntikan juga bisa diberikan untuk masyarakat yang ingin belum vaksin dosis kesat maupun kedua.
“Dimaksud tujuan, kita memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat terutama yang belum vaksin, oleh karenanya dengan adanya vaksin mobile atau kita datang ke tempat keramaian untuk jemput bola memberikan pelayanan kepada masyarakat,” Kata Kasihumas Iptu Achmad Rochan.
Iptu Rochan juga menyampaikan bahwa pelayanan vaksin keliling tersebut dapat diikuti oleh setiap kalangan masyarakat, baik itu anak-anak, remaja, dewasa hingga lansia.
Sementara itu, pengunjung di area monumen Peta juga antusias melakukan penyuntikan meski pada saat sedang bersantai atau sedang ngabuburit.
Seperti pengunjung bernama lina, dia merasa beruntung tanpa antre untuk bisa mendapatkan dosis vaksin yang ke tiga.
“Lebih cepat kalau di keramaian ini, lebih tertata,” ujar Lina.
Iptu Rochan berharap, agar masyarakat Kota Blitar agar melaksanakan vaksin dengan penuh kesadaran guna mencegah terjadinya penyebaran covid-19 apalagi jelang mudik lebaran 2022 dan vaksinasi booster menjadi syarat untuk dapat mudik lebaran 2022.
Dia mengatakan dengan adanya kesadaran, masyarakat dapat melindungi diri sendiri maupun melindungi orang lain juga melindungi keluarganya sendiri dengan terciptanya daya tahan tubuh karena vaksin.
“Saya mengimbau kepada seluruh warga masyarakat datanglah ke tempat-tempat gerai vaksin, Selain gerai vaksin yang sudah setiap hari kami laksanakan Polres Blitar Kota akan terus gencarkan Vaksin keliling seperti ini ,” ujarnya.
Adapun syarat untuk vaksinasi mobile ini ialah, masyarakat cukup membawa kartu identitas diri/KTP atau kartu keluarga(KK) dan juga nomor handphone yang masih aktif. Atau juga bisa langsung bagi yang sudah memiliki aplikasi PeduliLindungi untuk langsung mencocokan data.
Iptu Rochan juga menyebutkan, bagi masyarakat yang ingin melakukan vaksinasi Polres Blitar Kota juga memberikan pelayanan di Gerai Vaksin Graha Patria saat pagi dan malam hari di bulan Ramadhan ini.
Kapolri Tekankan Peran Penting Pemuda Muhammadiyah Dalam Wujudkan Indonesia Emas
Kapolri Beri Kenaikan Pangkat Anumerta ke Almarhum Akp Ulil Ryanto
ANGGOTA POLSEK WONODADI MELAKSANAKAN GIAT PATROLI JALAN RAYA ANTISIPASI 3C, BALAP LIAR, DAN LAKALANTAS DI WILAYAH HUKUMNYA
Polsek Wonodadi Melaksanakan Patroli OBVIT SPBU Antisipasi Kejahatan dan Menjaga Keamanan di wilayah hukumnya