WONODADI_
Guna meningkatkan keamanan dan ketertiban masyarakat Polsek Wonodadi Polres Blitar Kota melakukan Patroli dan pengamanan gudang logistik di PPK Wonodadi dalam rangka pelaksanaan Pemilu 2019.
Kapolsek Wonodadi AKP Yoni Sugiarto melalui Kasi Humas mengatakan untuk meningkatkan keamanan dan sebagai langkah antisipasi, anggota Polsek Wonodadi melaksanakan patroli rutin menjelang pelaksanaan Pemilu serantak pada tanggal 17 April 2019.
Patroli yang dilaksanakan oleh Aiptu Affan dkk merupakan langkah untuk mencegah terjadinya gangguan kamtibmas yang dapat mengganggu menjelang pelaksanaan pemilihan umum tahun 2019 di Wilayah Hukum Polsek Wonodadi.
Selain itu, Petugas yang melakukan patroli tidak hanya pada pemukiman warga, objek vital maupun tempat rawan kriminalitas saja namun patroli juga dilakukan pada gedung penyimpanan logistik pemilu,” terangnya, Minggu (14/04/2019).
hal ini dilakukan untuk menciptakan situasi situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif serta mengantisipasi adanya kerawanan yang dapat menggagu stabilitas keamanan di wilayah hukum Polsek Wonodadi.
Sedangkan untuk patroli di gudang penyimpanan logistik kotak dan surat suara ini, petugas patroli mengimbau kepada petugas jaga untuk tetap waspada dan menjalankan, memedomani Standart Operasional Prosedur sehingga alat-alat yang akan di distribusikan ke TPS dalam pemilu benar benar aman” terangnya
Anggota Polsek Wonodadi Melaksanakan Giat Pengamanan Sholat Jumat untuk Menjaga Ketertiban dan Kedamaian Warga Diwilayah Wonodadi
Kegiatan Jum’at Curhat Polsek Nglegok berikan sosialisasi ketahanan pangan serta antisipasi cuaca ekstrem
Jumat Curhat Polsek Srengat Ciptakan Harkamtibmas Diwilayah
Patroli dialogis dengan warga petani berikan himbauan Kamtibmas antisipasi tindak kriminalitas di area persawahan