Panit Intel Polsek Sananwetan Aiptu Wahyu Dwi Arianto mewakili Kapolsek Sananwetan, menghadiri undangan dari SDN 3 Sananwetan Jl. Kalimantan, Sananwetan dalam kegiatan pemusnahan Blangko Ijazah Tahun Ajaran 2022. Pemusnahan blangko ijazah tersebut berjumlah 1 lembar yaitu atas nama Elvina putri salsabina yang di ganti karena adanya kekeliruan penulisan NISN, sehingga untuk ijazah yang keliru dalam penulisan dilaksanakan pemusnahan dengan cara di bakar.
Turut hadir dan menyaksikan dalam pemusnahan tersebut Sdri Ganis Sri Rejeki, S.Pd (Kepala Sekolah SDN 3 Sananwetan), Kapolsek Sananwetan yang diwakili oleh Aiptu Wahyu Dwi Arianto, Ariek Ferdiana, A.Ma (TU SDN 3 Sananwetan) dan Ulin Naji’ah (Pustakawan SDN 3 Sananwetan).
“Hari ini telah dilaksanakan pemusnahan dokumen Ijazah karena kekeliruan dalam penulisan NISN. Pemusnahan dokumen negara yang berbentuk ijazah tersebut harus di bakar agar tidak di salahgunakan” terang Kepala Sekolah SDN 3 Sananwetan.
Kegiatan tersebut berjalan dengan aman, lancar dan sukses.
Minggu Kasih Bersama Masyarakat Kelurahan Sananwetan,Polsek Sananwetan
Panit Binmas Polsek Sananwetan Aiptu Rozik Mustofa Sh Sampaikan Pesan Kamtibmas Melalui kegiatan Jumat Curhat
KEGIATAN MINGGU KASIH POLSEK SANANWETAN BERSAMA YAYASAN KASIH HARMONI
JUMAT CURHAT POLSEK SANANWETAN BERSAMA SATPAM DAN KARYAWAN TERMINAL TYPE A PATRIA BLITAR