Pemerintah Desa (Pemdes) Ponggok,besama Forkompimcam Kecamatan Ponggok, Kabupaten Blitar, melakukan kegiatan positif. Yakni memberi santunan kepada anak yatim yang ada di desa setempat.
Acara yang dilaksanakan dari pintu kepintu yaitu datang langsung kerumah ini menyasar 95 anak yatim piatu dari bayi sampai tingkat SD. Pemdes beri santunan kepada anak-anak tersebut dalam bentuk sembako, makanan ringan dan sedikit rejeki untuk mereka.
Kegiatan yang turut dihadiri oleh Bapak Camat Ponggok Bpk Drs Purwanto, Danramil Ponggok Kapten Inf. Slamet Gunarto dan Kapolsek Ponggok AKP Sony Suhartanto S.H.,M.H.,
Santunan kepada anak yatim piatu ini merupakan wujud nyata program Desa Ponggok di bidang sosial, serta untuk menjalin silaturahmi antara Pemerintah Desa Ponggok Bersama Forkompimcam Ponggok dengan masyarakat,” ungkap Kepala Desa (Kades) Ponggok, Bpk Supono usai acara santunan anak yatim piatu.
Dalam kesempatan itu juga Kapolsek Ponggok AKP Sony mengatakan, pihaknya berharap agar kedepannya kegiatan santunan semacam ini akan terus dilaksanakan. Sebagai wujud nyata Pemerintah Desa Ponggok dan Forkompimcam Ponggok terutama TNI – Polri akan selalu siap hadir di tengah-tengah warga yang kurang mampu.
“Semoga bisa digunakan sebaik mungkin. Anak-anak yatim piatu ini kedepannya akan menjadi anak-anak yang sholeh dan sholehah, berguna bagi nusa, bangsa dan agama,” tuturnya.
Kapolri Pastikan Kabag Ops Polres Solok Selatan Di Pecat dan di Proses Pidana
Polri Berhasil Ungkap 397 Kasus TPPO dan 482 Tersangka, Selamatkan 904 Korban dalam Sebulan
Lewat Sambang Bhabinkamtibmas Ajak Warga Wujudkan Kamtibmas Kondusif
Polsek Sukorejo Awali Kegiatan dengan Pengaturan Pagi di Jalan Tanjung