Polsek Wonodadi – Kejahatan saat ini mengincar tempat tempat yang ramai dan longgarnya penjagaan khususnya untuk daerah perbankan yang membutuhkan pengawasan ekstra. Anggota Polsek Wonodadi Polres Blitar Kota lakukan patroli menyasar mesin ATM perbankan yang ada di wilayah kecamatan Wonodadi. Sabtu (13/7/2024) Malam. Patroli ini ditujukan untuk mengantisipasi tindak kriminalitas pembobolan mesin ATM maupun modus kejahatan lainnya.
Personil patroli selain melakukan pemantauan, personil Polsek Wonodadi juga menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada masyarakat yang ditemui di ATM maupun kantor bank. Terutama mereka yang baru saja bertransaksi melalui ATM baik mengambil uang maupun transaksi lainnya. Mereka dihimbau agar selalu waspada dan berhati-hati selama perjalanan, karena pelaku kejahatan bisa beraksi kapan saja saat merasa mendapat kesempatan.
Kapolsek Wonodadi AKP Suhariyanto, S.H, M.M menyampaikan, Kegiatan patroli ATM dan perbankan ini dilaksanakan sebagai bagian dari pengamanan wilayah. Memang belum pernah terjadi pembobolan ATM di wilayah kecamatan Wonodadi namun kita tetap harus waspada akan setiap kemungkinan yang akan terjadi karena orang akan nekat bila ada kesempatan.
Kapolsek Wonodadi menambahkan “Kami mengimbau kepada masyarakat untuk tetap waspada dan berhati-hati saat melakukan transaksi perbankan, serta untuk segera melaporkan kepada kami jika menemui hal yang mencurigakan,” ujar AKP Suhariyanto.
Langkah ini disambut baik oleh warga setempat, yang merasa lebih aman dan terlindungi dengan adanya kehadiran polisi yang aktif. Mereka berharap kegiatan patroli ini dapat terus dilakukan secara rutin guna menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Wonodadi.
Polres Madiun Kota Kawal Ketat Distribusi Logistik Pilkada Serentak 2024
Colling System, Polres Ponorogo Gelar Media Gathering Perkuat Sinergitas Bersama Jurnalis
Polres Ngawi Gandeng Gakkumdu Minimalisir Pelanggaran Pilkada 2024
Kapolda Metro dan Pangdam Jaya Pimpin Apel Kesiapan Pengamanan Pilkada 2024 di Monas