Dalam rangka untuk menciptakan situasi Kamtibmas di wilayah hukum Polsek Udanawu yang aman dan kondusif. Pada hari ini anggota Polsek Udanawu Aipda Roni Beserta Anggotanya melaksanakan patroli antisipasi kejahatan di swalayan Alfamart yang berada di desa Bakung, kecamatan Udanawu, kabupaten Blitar. Kamis (08/07/2021).
Kami menghimbau kepada warga masyarakat apabila belanja agar memperhatikan keamanan di lingkungannya, seperti saat memarkir kendaraannya untuk memberikan pengamanan tambahan dengan kunci stang, kunci ganda dan kunci rahasia. Apabila di sekitar anda ada orang yang ditemukan/dilihat mencurigakan segera lapor Polsek terdekat guna untuk di tindak lanjuti, “ucap Aipda Roni.
Kapolsek Udanawu AKP Anjun Sudaryanto, S.Sos. mengatakan, bahwa setiap hari anggota Polsek Udanawu melaksanakan patroli ke daerah rawan kejahatan maupun rawan kecelakaan, guna untuk menciptakan situasi Kamtibmas wilayah hukum Polsek Udanawu yang aman dan kondusif. Dan selalu menjalin silaturahim dengan warga masyarakat. Tanpa peran serta warga masyarakat, Polri sulit untuk menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah.
“Dalam kesempatan tersebut, anggota Polsek Udanawu Briptu Sandy F. S.H. juga menyampaikan himbauan Kamtibmas, mari kita tingkatkan keamanan dan kerukunan sesama warga masyarakat. Jangan mudah terpengaruh dengan berita hoax, yang ada di medsos yang ingin memecah belah persatuan dan kesatuan, “himbaunya.
Sementara Kapolsek Udanawu AKP Anjun Sudaryanto, S.Sos. mengatakan, bahwa anggota yang piket setiap hari melaksanakan patroli guna antisipasi kejahatan untuk menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif, “pungkasnya
Patroli siang di area wisata antisipasi tindak kriminalitas 3C dan berikan rasa aman bagi pengunjung tempat wisata
Patroli dialogis dengan pemilik toko emas berikan himbauan antisipasi tindak kriminalitas 3C saat hari libur
Himbauan Kamtibmas kepada karyawan minimarket antisipasi tindak kriminalitas 3C di area perbelanjaan
Patroli malam di obyek vital SPBU antisipasi tindak kriminalitas malam hari di tempat ramai