Patroli rutin dilakukan personil Polsek Ponggok, Polres Blitar Kota di Kantor Bank Jatim dan BRI Ponggok, Sabtu malam, 12 September 2020.
Kegiatan patroli ini dilakukan untuk mengantisipasi kerawanan, termasuk kemungkinan aksi 3C (Curat, Curas dan Curanmor).
Disamping melakukan pemantauan, saat itu personil Polsek Ponggok juga menyampaikan pesan-pesan keamanan kepada para petugas sekuriti yang berjaga di dua kantor bank tersebut.
Mereka diminta agar selalu waspada terhadap setiap orang yang tidak dikenal dan rajin melaksanakan kontrol keliling untuk memastikan keadaan tetap aman dan kondusif.
Diungkapkan Kapolsek Ponggok, AKP Sony Suhartanto S.H., kegiatan patroli malam dilakukan rutin setiap hari di semua tempat yang berpotensi menjadi sasaran kerawanan.
“Selain di kantor bank patroli malam juga kami lakukan di mini market, pemukiman dan lain-lain,” jelasnya.
Masuki Masa Tenang, Polisi Kota Blitar Lakukan Patroli Gabungan Guna Jaga Kondusifitas
Polres Blitar Kota Kawal Pemberangkatan Logistik Pilkada Serentak 2024 Kota Blitar
Anugerah TIMES Indonesia 2024, Mantan Kapolresta Banyuwangi Kombes Pol Nanang Haryono Raih “Man of The Year Malang Raya”
Polresta Banyuwangi Kawal Pendistribusian Logistik Pilkada 2024