Sering maraknya kejahatan oleh para pelaku kriminalitas tidak dipungkiri untuk tempat-tempat pertokoan yang menyediakan barang-barang berharga seperti perhiasan yang ada di toko-toko emas menjadi sasaran bagi mereka untuk melakukan tindakan nekat baik itu pencurian biasa maupun pencurian dengan kekerasan.
Untuk mengantisipasi hal tersebut, Kanit Sabhara Polsek Nglegok Ipda Sumardi bersama anggotanya melaksanakan patroli ke tempat-tempat pertokoan yang dirasa rawan oleh para pelaku kriminal. Beliau juga memberikan himbauan kepada salah satu pemilik toko emas yang ada di kawasan Pasar Nglegok guna lebih berhati-hati terhadap pengunjung toko yang sekira mencurigakan dan melengkapi fasilitas toko nya dengan alarm emergency (tanda darurat).
Polsek Nglegok terus meningkatkan kegiatan Kepolisian guna memberikan pelayanan kepada masyarakat di wilayah Kecamatan Nglegok agar tercipta rasa aman kepada masyarakat yang melakukan aktivitas sehari-hari.
CIPTAKAN SITKAMTIBMAS YANG AMAN DAN KONDUSIF POLSEK KEPANJENKIDUL GELAR MINGGU KASIH DI GEREJA EBENHEIZER JL P SUDIRMAN KOTA BLITAR
Melalui Minggu Kasih Polsek Sukorejo dengarkan Uneg Uneg dari Jemaat Gereja Santa Maria
Minggu Kasih Polsek Sanankulon Ajak Warga Untuk Jaga Situasi Kondusif Jelang Pilkada
Antisipasi Balap Liar pada Malam Minggu Polsek Sukorejo Tingkatkan Patroli Blue Light