Personil Polsek Sanankulon Polres Blitar Kota Polda Jatim yang dipimpin langsung Kanit Propam melakukan patroli dialogis dan sambang ke beberapa pos kamling yang ada di wilayah Kecamatan Sanankulon sebagai bentuk upaya dalam menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat.
Patroli dialogis dilakukan dengan memberikan pesan-pesan Kamtibmas secara humanis kepada masyarakat dan tokoh pemuda yang berada di sedang melaksanakan piket jaga pos kamling.
Kapolsek Sanankulon AKP Murdianto, S.H., M.Si. Mengatakan, Patroli Dialogis dan menyambangi warga masyarakat dengan tujuan dapat menjalin silaturahmi untuk mempererat hubungan dan kerja sama dalam menjaga Keamanan dan ketertiban di lingkungan Masyarakat antara Polisi dengan masyarakat.
“Patroli malam rutin kami lakukan tiap malam dengan maksud dan tujuan selain mengecek situasi pos kamling juga agar mencegah niat seseorang untuk melakukan kejahatan dan juga untuk memantau perkembangan situasi kamtibmas,” jelasnya.
Selain melakukan patroli malam anggota kami juga menyambangi warga untuk memberikan himbauan kamtibmas dan juga mengingatkan masyarakat lebih waspada terhadap kejahatan baik pencurian, jambret maupun curanmor.
Antisipasi Balap Liar pada Malam Minggu Polsek Sukorejo Tingkatkan Patroli Blue Light
UNIT INTELKAM POLSEK SUKOREJO LAKUKAN PENGGALANGANPENGGALANGAN KE TUKANG PARKIR
Personil dari Polsek Sukorejo Laksanakan Giat Patroli ke Alfamart Pakunden
Kapolri Tekankan Peran Penting Pemuda Muhammadiyah Dalam Wujudkan Indonesia Emas