Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban dalam masyarakat, anggota Polsek Udanawu melaksanakan tugas rutin patroli malam untuk antisipasi terjadinya kejahatan di pemukiman penduduk ataupun pada obyek obyek vital yang ada di wilayah hukum Polsek Udanawu. Kali ini Anggota Polsek Udanawu melakukan patroli sambang dan dialogis dengan warga masyarakat yang sedang piket siskamling di Poskamling Desa Mangunan Kecamatan Udanawu Kabupaten Blitar.
Personil Polsek Udanawu menyambangi sejumlah masyarakat yang sedang beraktifitas laksanakan giat siskamling di Desa Mangunan Kecamatan Udanawu Kab. Blitar, kemudian menyempatkan untuk berdialog sejenak sembari memberikan pesan-pesan Kamtibmas yang berkaitan dengan bahaya radikalisme, jangan sampai jaringan jaringan teroris masuk ke Desa desa, apabila ada orang pendatang baru yang mencurigakan dan mempengaruhi masyarakat tentang ajaran yang mengarah radikal hendaknya segera melaporkan ke Perangkat terdekat atau langsung ke Bhabinkamtibmasnya untuk segera di tindak lanjuti guna menangkal bahaya Radikalisme.
Pada kesempatan tersebut, Aipda Roni Agus Sulistyo selaku KA SPKT Polsek Udanawu bersama anggota juga telah memberikan pesan-pesan Kamtibmas secara humanis kepada masyarakat, menghimbau kepada masyarakat agar menjaga situasi lingkungan yang aman kondusif
Dengan seringnya Polisi melaksanakan patroli dialogis dengan masyarakat, maka masyarakat akan merasa senang dan terayomi, sehingga warga masyarakat bisa bekerja sama dengan memberikan informasi penting yang berkaitan dengan keamanan lingkungan kepada Polisi Polsek Udanawu khususnya dan Polres Blitar Kota pada umumnya.
Saat di Konfirmasi Kapolsek Udanawu Akp. Anjun Sudaryanto S.Sos., mengatakan bahwa kami telah memerintahkan anggota untuk selalu melaksanakan patroli ke desa desa berdiogis dengan warga masyarakat untuk menyampaikan pesan pesan Kamtibmas, sehingga warga masyarakat bisa lebih dekat dengan anggota Polsek Udanawu serta dapat membantu tugas tugas kepolisian dalam menjaga keamanan dan ketertiban di masyarakat. Polisi hadir di tengah tengah masyarakat untuk membuat rasa aman dan tentram di masyarakat. Tugas menjaga keamanan dan ketertiban di masyarakat adalah tanggung jawab kita bersama. “Pungkas Kapolsek Udanawu”.
Sambangi Warmas Petani Desa Besuki di Hari Minggu, Kanit Binmas Polsek Udanawu Sampaikan Pesan Kamtibmas
ANGGOTA POLSEK UDANAWU LAKSANAKAN PATROLI BLUE LIGHT PADA TEMPAT RAWAN LAKA, SETELAH DI GUYUR HUJAN.
Petugas Patroli Polsek Udanawu Monitoring Area Persawahan Dan Pemukiman Guna Tingkatkan Keamanan
Personil Polsek Udanawu Pastikan Kegiatan Sholat Jumat di Masjid Al-Qodiriyah Desa Slemanan Berlangsung Aman Dan Tertib