Blitar – Senin, 11 Juni 2018 Polres Blitar Kota menggelar Peringatan Nuzulul Qur’an dan Buka Puasa bersama yang bertempat di Gedung Patriatama Polres Blitar Kota. Dengan memuat tema Membina Ukhuwah untuk memperkokoh persatuan dan kesatuan dalam bingkai NKRI yang dipimpin langsung oleh Kapolres Bliltar Kota AKBP Adewira Negara Siregar S.I.K., M.Si.
Acara ini dihadiri oleh Dandim 0808 Blitar Letkol Krisbiantoro, Wakil Wali Kota Blitar Drs Santoso beserta Forum Koordinasi Pimpinan Daerah atau Forkorpimda, tokoh Agama dan Masyarakat Blitar Raya serta Seluruh Personil Polres Blitar Kota beserta Polsek Jajaran. Selain menggelar Buka Puasa, dalam kesempatan ini Kapolres Blitar Kota AKBP Adewira Negara Siregar S.I.K., M.Si. memberikan Santunan Kepada Anak Yatim Piatu yang bertujuan untuk membantu dan memotivasi mereka.
Diharapkan dengan digelarnya acara Nuzulul Qur’an dan Buka Puasa bersama ini selain bertujuan Membina Ukhuwah untuk memperkokoh persatuan dan kesatuan dalam bingkai NKRI juga untuk mempererat tali silaturahim antar Instansi dan Tokoh Masyarakat yang ada di Blitar Raya.
Acara ini, dimeriahkan dengan penampilan dari Polisi Wanita Polres Blitar Kota beserta Polsek Jajaran yang unjuk kebolehan bermain dan bernyanyi Hadrah. Tak Ayal penampilan Para Polwan ini memukau Tamu undangan yang hadir.
Cegah Paham Radikalisme, Polri Tekankan Pentingnya Upaya Kontra Radikal
Polsek Sukorejo Awali Kegiatan dengan Pengaturan Pagi
WUJUDKAN KAMTIBMAS AGAR TETAP KONDUSIF POLSEK SUKOREJO PATROLI SPBU
Menjelang Pilkada Ipda Joni selaku Panit Reskrim Polsek Sukorejo Cek Petugas Jaga di Kantor Bawaslu