Menjaga keamanan wilayah merupakan tugas utama dari Kepolisian khususnya Polsek Udanawu, dimana tempat rumah-rumah warga menjadi sepi saat siang hari karena jam istirahat kerja. Jadi untuk memenuhi tuntutan masyarakat yaitu keamanan maka Polsek Udanawu melaksanakan patroli antisipasi tindak pidada dan kerawanan lainnya di wilayah hukum Polsek Udanawu. Senin, 19 Juni 2023.

Patroli kali ini di Jalanan di Desa Karanggondang, Polisi memantau situasi yang ada terutama mengurangi kerawanan dengan cara memunculkan diri atau menampilkan mobil patroli di khalayak umum maka harapannya adalah dapat mencegah terjadinya tindak pidana. Di sekitar area ini juga merupakan persawahan besar dan bulak tanpa lampu penerangan, apabila tidak dipatroli akan menjadi sasaran empuk bagi pelaku kejahatan nantinya.

Di tengah pemukiman masyarakat polisi juga menyapa warga masyarakat yang lewat agar situasi terasa cair tanpa ketegangan saat polisi hadir. Selain itu juga komunikasi yang baik antara polisi dengan masyarakat supaya saling bertukar pikiran agar suatu saat apabila penugasan lebih mudah dalam menyelesaikan. Jadi patroli ini mengedepankan komunikasi antar sesama yang berkelanjutan.

Menurut anggota Polsek Udanawu Kedepan akan lebih sering lagi melaksanakan patroli pada tempat-tempat yang rawan dan gelap bila malam hari sehingga lebih bisa menekan angka kriminalitas di wilayah Udanawu. Dan juga lebih intens siang dan malam serta tengah malam agar akurat dalam pencegahan orang-orang yang akan melakukan perbuatan tercela.

Menurut Kapolsek Udanawu AKP Achmad Rochan, S.H., MM. “melaksanakan patroli merupakan kegiatan rutin Kepolisian, salah satunya di area pemukiman supaya lebih dekat dengan masyarakat dan mendapatkan komunikasi yang baik agar pelaksanaan tugas menjadi lancar dan informasi yang diberikan masyarakat cepat ditanggapi. ” Ujar Kapolsek Udanawu