Dengan Sigap KA SPKT Polsek Udanawu Aiptu Budi Santoso dan Bripka Dody Herlinga serta Bripka Cica Luspida mendatangi Tempat Kejadian Perkara Laka Lantas yang terjadi di jalan Raya Kediri – Blitar tepatnya di depan TPU (Tempat Pemakaman Umum) atau selatan SPBU Udanawu Kecamatan Udanawu Kabupaten Blitar.
Kejadian Laka Lantas tersebut terjadi pada Hari minggu Tanggal 19 Januari 2020 sekira jam 13.50 WIB. Kendaraan yang terlibat dalam laka lantas tersebut yaitu Ledok gilingan padi dengan sepeda motor yamaha Vixion warna hitam dengan Nomor Kendaraan AG 5219 BU di jalan raya Blitar – Kediri.
Menurut keterangan saksi yang mengetahui kejadian laka lantas tersebut menerangkan bahwa ada kendaraan ledok gilingan padi melaju dari arah utara ke selatan sesampainya di depan TPU Udanawu ledok belok ke barat dari arah berlawanan ada sepeda motor yamaha vxion melaju ke utara dan terjadilah laka lantas.
Korban luka dalam lakalantas tersebut Saudara Veroka Artayangka, laki laki, islam, 19 tahun, alamat Ds Sukorejo Kec Ngasem Kab Kediri. Pengendara sepeda angin, sedangkan sopir dari ledok bernama Gumbrek, laki-laki, umur 60 tahun, agama islam, pekerjaan tani, alamat Dsn gembong Ds Temenggungan kec Udanawu Kabupaten blitar. ( tidak mengalami luka ).
Atas Kejadian tersebut Anggota Polsek Udanawu- Polres Blitar Kota berhasil mengamankan barang bukti berupa :
1). Mobil ledok warna biru.
2). Sepeda motor yamaha vxion warna hitam Nopol AG 5219 BU.
3). 1 (satu) buah tas warna hitam.
4). 1 (satu) buah helm warna hijau.
Selanjutnya perkara laka lantas tersebut tindak lanjut nya di tangani oleh pihak Laka Polres Blitar Kota.
Melalui Minggu Kasih Polsek Sukorejo dengarkan Uneg Uneg dari Jemaat Gereja Santa Maria
Minggu Kasih Polsek Sanankulon Ajak Warga Untuk Jaga Situasi Kondusif Jelang Pilkada
Antisipasi Balap Liar pada Malam Minggu Polsek Sukorejo Tingkatkan Patroli Blue Light
UNIT INTELKAM POLSEK SUKOREJO LAKUKAN PENGGALANGANPENGGALANGAN KE TUKANG PARKIR