Dalam rangka mengantisipasi terjadinya tindak kriminalitas dimalam hari, anggota unit reskrim Polsek Sananwetan Polres Blitar Kota melaksanakan giat kring serse, berupa pemantauan dan patroli untuk menjaga situasi kamtibmas di wilayah hukum Polsek Sananwetan tetap kondusif, Minggu (19/2/2023) dini hari.

 

Kring serse dilakukan dengan monitoring keliling wilayah Kecamatan Sananwetan. Kemudian berhenti di beberapa titik rawan kriminalitas dan tempat yang biasa digunakan warga menghabiskan waktu malam seperti di warung kopi, di depan taman rekreasi kebonrojo dan di sekitar komplek Makam Bung Karno. Bertujuan untuk membangun jaringan informasi baru dengan warga atas permasalahan yang tengah hangat dibincangkan.

 

Giat ini merupakan tindak lanjut dari arahan Kapolsek Sananwetan Kompol Wahyu Satrio W yang memerintahkan bahwa anggota reskrim harus tanggap di lapangan. Diharapkan upaya ini dapat menjadi langkah pencegahan dan mewujudkan situasi yang aman dan kondusif.