Kota Blitar – Polres Blitar Kota yang dipimpin langsung Kapolresnya yakni AKBP Danang Setiyo melaksanakan kegiatan silaturahmi Kamtibmas bersama masyarakat di sekitar alun alun kota Blitar yang mana banyak masyarakat beraktifitas yang di mulai dari masyarakat, pedagang maupun tukang becak yang biasa berada di alun alun Jum’at (10/01/2024).

Dalam kegiatan silaturahmi kamtibmas, Polres Blitar Kota langsung turun dan berinteraksi dengan masyarakat di lokasi kegiatan.

Kapolres Blitar Kota, AKBP Danang Setiyo Pambudi Sukarno, S.H., S.I.K., M.H., berkomunikasi langsung dengan warga masyarakat di Alon-Alon Kota Blitar serta menyampaikan pesan-pesan kamtibmas agar meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga lingkungan tetap kondusif serta mendorong partisipasi aktif warga dalam menciptakan situasi yang aman dan nyaman.

Kapolres Danang juga mengajak masyarakat untuk terus menjalin komunikasi yang baik dengan aparat kepolisian, khususnya dalam menyampaikan keluhan dan melaporkan hal-hal yang mengancam ketertiban umum. Peran serta masyarakat dalam mendukung terwujudnya kamtibmas yang kondusif sangat berpengaruh dan diharapkan dari kepolisian. Dengan kolaborasi yang baik antara kepolisian dengan masyarakat, kondusifitas keamanan dapat terwujud.

Selain itu, Kapolres juga mengajak masyarakat untuk selalu bekerjasama dengan Polri dan tidak ragu menghubungi layanan call center 110 jika terjadi masalah yang membutuhkan penanganan kepolisian. Sementara itu, dalam kesempatan tersebut masyarakat juga mengungkapkan harapannya agar pihak kepolisian terus memonitor dan melakukan patroli di sekitar wilayahnya.