Kota Blitar – Memberikan rasa aman untuk setiap kegiatan masyarakat merupakan tugas yang mulia dari personil Polri. Menyikapi hal tersebut Polri khususnya Polres Blitar Kota hadir untuk memberikan rasa aman saat pertandingan futsal antar SMP yang diadakan di Gedung Olahraga Soekarno Hatta Karang Tengah kecamatan Sananwetan kota Blitar. Minggu (13/03/2023).
Kapolres Blitar Kota AKBP Argowiyono S.H S.I.K M.Si melalui Kasi Humas AKP Achmat Rochan dalam kesempatan tersebut menyampaikan setiap kegiatan masyarakat yang sifatnya mengumpulkan massa atau kehadiran masyarakat dalam jumlah besar atau banyak hendaknya mendapat pengamanan dari pihak kepolisian. Untuk itu Polres Blitar Kota hadir dalam kegiatan tersebut untuk mengamankan dan memberikan rasa nyaman baik pemain maupun pengunjung yang menyaksikan turnamen futsal tingkat SMP ini.
Kehadiran kepolisian juga menghimbau kepada pemain maupun suporter untuk menjaga sportifitas, keamanan dan ketertiban selama pertandingan.
“Kami minta kerjasama para pemain, maupun suporter dalam menjaga sportifitas, keamanan dan ketertiban selama pertandingan dan setelah pertandingan nanti.” kata Perwira balok emas tiga di pundak ini.
Dengan adanya anggota kepolisian dilapangan kami berharap masyarakat, pemain ataupun suporter merasa aman dan mengetahui keberadaan kita serta saya berharap kepada adek adek yang mengikuti turnamen futsal tersebut dapat bersikap sportif dan bisa menerima mana yang kalah dan yang menang,” tutup Rochan.
Kapolsek Udanawu Lakukan Pengecekan Personil Yang Melaksanakan Pengamanan TPS
Konsisten Tingkatkan Stabilitas Keamanan Wilayah, Polsek Udanawu Kerahkan Petugas Patroli Ke Area Persawahan Dan Pemukiman
Cegah Kerawanan Timbulnya Gangguan Kamtibmas di Area Perbatasan, Polsek Udanawu Gelar Patroli Blue Light Secara Rutin
Kapolsek Udanawu Laksanakan Patroli Pengecekan Proses Perhitungan Suara Pilkada Serentak 2024 Di Wilayah Udanawu