Kamtibmas lingkungan yang aman dan kondusif dapat meningkatkan ekonomi warga desa. Ketersediaan fasilitas umum yang aman merupakan salah satu pendongkrak ekonomi warga.
Pada kegiatan Jum’at Curhat kali ini, bertempat di Balai Desa Krenceng . Kegiatan kali ini dihadiri oleh perwakilan warga dan tokoh masyarakat dan tokoh pemuda serta tokoh agama. (Jum’at, 14 Maret 2025).
Pada kesempatan kali ini, warga diharapkan tetap menjaga Kamtibmas di lingkungan warga. Agar tercipta Kamtibmas yang aman dan kondusif.
Dalam kesempatan kali ini beberapa warga mengeluhkan adanya beberapa pemuda yang melakukan ronda sahur dengan sound system yang besar yang mengganggu kenyamanan warga saat malam hari.
Beberapa harga bahan pokok yang ada di pasar dan toko juga mengalami kenaikan harga di tengah perekonomian yang belum stabil, sehingga membuat beberapa warga resah.
Warga diharapkan tetap menjaga kamtibmas di lingkungan saat bulan suci Ramadhan agar tercipta lingkungan yang aman dan ibadah yang khusyuk.
Bila menemui kejadian yang mencurigakan dan gangguan kamtibmas diharapkan warga tetap berkoordinasi dengan pihak berwajib atau menghubungi call center 110.
BKTM Sambang P2L Di Desa Binaannya
Panit Binmas Pimpin Giat Jumat Curhat Di Desa Selokajang
TINGKATKAN SILAHTURAHMI DENGAM TOKOH AGAMA POLSEK KEPANJENKIDUL GELAR MINGGU KASIH
BHABINKAMTIBMAS KELURAHA SENTUL TINJAU KWT DALAM RANGKA MENDUKUNG KETAHANAN PANGAN