Jumat (14/04/2023) Kapolsek Ponggok, Iptu Agus Prayitno, S.H. melaksanakan kegiatan ceramah jumat di Masjid Jamiius Syarif Desa Ponggok. Dalam kesempatan tersebut sebelum pelaksanaan shalat jumat Kapolsek Ponggok mengisi ceramah Jumat menyampaikan pesan-pesan kamtibmas sebagai upaya cipta kondusifitas di Bulan Ramadhan.
Turut serta hadir dalam kegiatan Takmir Masjid Jamiius Syarif Desa Ponggok, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, dan Jamaah Sholat Jumat Masjid Jamiius Desa Ponggok.
Dalam kesempatan tersebut Kapolsek Ponggok menyampaikan himbauan kamtibmas terkait upaya meningkatkan kewaspadaan terhadap tindak kejahatan terutama di bulan ramadhan ini.
Selain itu Kapolsek juga menyampaikan agar warga masyarakat mengaktifkan kembali giat pos kamling di wilayahnya.
“Untuk itu kami sangat berharap kepedulian kita semua akan situasi yang aman, situasi yang damai, apabila ada hal-hal yang bisa menganggu keamanan agar segera melaporkan kepada petugas kepolisian untuk ditindak lanjuti” tutur Kapolsek Ponggok.
Selanjutnya kegiatan ditutup dengan pemberian bingkisan berupa Al-Quran yang diharapkan dapat bermanfaat untuk takmir masjid setempat.
JUMAT CURHAT, POLSEK PONGGOK BERIKAN PESAN KAMTIBMAS DI MASJID BAITUL AZIZ KARANGBENDO
Kanit Binmas Polsek Udanawu Gelar Giat Jumat Curhat Sebagai Sarana Menyampaikan Himbauan Kamtibmas Kepada Warmas Desa Ringinanom
TINJAU KWT DI WILAYAH BINAANNYA BHANINKA.TIBMAS KELURAHAN KEPANJENLOR SOSIALISASIKAN PROGRAM PEMERINTAH DALAM BIDANG KETAHANAN PANGAN
BHABINKAMTIBMAS KELURAHAN BENDO SOSIALISASIKAN PROGRAM PEMERINTAH DALAM BIDANG KETAHANAN PANGAN