Kapolsek Sanankulon Polres Blitar Kota, kemarin atau Rabu malam tanggal 11 Juli 2018, memenuhi undangan Kepala Desa Sumberjo untuk menyaksikan acara lomba Musik Patrol. Loma musik patrol ini sendiri diselenggarakan dalam rangka menyambut HUT RI ke 73 tahun 2018 pada bulan Agustus mendatang. Selain itu, lomba ini juga untuk memperingati hari jadi Desa Sumberjo yang ke-168.
Ada yang berbeda dari musik patrol ini, selain menuntut kreatifitas anggota kelompok musik patrol ini, alat yang digunakan pun adalat alat musik pukul tradisional dan tidak menggunakan alat musik elektronik, seperti kentongan, anglung dan lain lain. Kreatifias lain adalah dari segi kostum yang digunakan oleh setiap peserta atau kelompok, nampak terlihat salahsatu peserta menggunakan baju adat dan pakaian yang unik. Dalam Lomba ini setidaknya diikuti oleh 17 kelompok musik patrol dengan masing-masing kelompok berjumlah 20 orang.
Sedangkan juri yang menilai lomba ini terdiri dari Polres Blitar Kota yaitu dari SatBinmas, Polsek Sanankulon dan satu lagi dari pemerintah daerah dalam hal ini dari Kecamatan Sanankulon. Tujuan diselenggarakan lomba ini adalah menjaga kelestarian budaya ronda dengan alat musik tradisional. ditengah arus modernisasi. Saat sekarang banyak ronda yang mengalami pergeseran makna dan fungsi, sehingga dengan diadakannya lomba ini untuk menjaga kelestarian ronda tradisional.
Kapolsek Sanankulon AKP Mulyani, SH sangat mendukung acara lomba musik patrol ini, dengan demikian, generasi muda akan tetap mempertahankan dan mengenal adanya ronda dengan alat musik tradisional sehingga kaerifan lokal tetap terjaga.
Goyong Royong, Polisi Bersama TNI dan Warga Tangani Dampak Longsor di Trenggalek
Kapolres Sumenep Lepas Personel BKO Pengamanan Pilkada 2024 di Tiga Wilayah Kepulauan
Polda Jatim Berhasil Ungkap 28 Kasus TPPO, 41 Tersangaka Diamankan
Kapolri Pastikan Kabag Ops Polres Solok Selatan Di Pecat dan di Proses Pidana