Polsek Ponggok – Kapolsek Ponggok hadiri sosialisasi pembangunan Pasar Patok Desa Sidorejo Kecamatan Ponggok Kabupaten Blitar, Selasa (25/07/2023)

Hadir dalam kegiatan Kapolsek Ponggok Iptu Agus Prayitno, S.H, Disperindag Kabupaten Blitar, Dinas PU Kabupaten Blitar, Danramil Ponggok diwakili Serma Suprapto, Kepala Desa Sidorejo, Paguyuban Pedagang Pasar Patok, dan Perangkat Desa Sidorejo.

Dalam giat sosialisasi tersebut dimaksudkan untuk mengembangkan potensi produk dan kemajuan pasar agar lebih baik lagi. Pembangunan pasar nantinya akan diawali dengan membangun pondasi di area Pasar Patok bagian utara agar tidak mengganggu jalannya aktivitas perdagangan yang ada.

Selanjunya para pedagang yang sudah ada diharapkan untuk bisa menerima serta mendukung pembangunan Pasar Patok demi kesejahteraan.

Kapolsek Ponggok dalam kesempatan tersebut menyampaikan ucapan terima kasih atas undangan, Ia berharap dalam pelaksanaannya nanti agar mengikuti ketentuan/aturan dan mekanisme yang berlaku.

“Semua pihak yang terkait agar saling berkoordinasi dan bekerja sama guna terlaksananya pembangunan pasar Patok” ujarnya.