Kapolsek Ponggok, AKP Sony Suhartanto S.H., membagikan masker gratis kepada masyarakat dalam rangka pelaksanaan program Gerakan Jatim Bermasker, Sabtu 8 Agustus 2020.
Kegiatan ini dilakukan di wilayah desa Kebonduren dan Desa Kawedusan, Kecamatan Ponggok.
Pembagian masker ini dilakukan bersama ibu-ibu PKK,Ibu-ibu Muslimat NU,PSHT,dan Banser.
Kapolsek dan rombongan saat itu membagikan masker kepada para pengendara dan juga warga setempat, sambil menyosialisasikan pentingnya penggunaan masker untuk memutus rantai penyebaran Covid-19 atau virus corona.
Pergerakan dari Jalan Raya Ponggok menuju Desa Kawedusan dengan terus menyusuri desa Kebonduren menuju Desa Kawedusan. Lalu berlanjut ke Jalan Raya Jatilengger – Kediri dan terakhir di Jalan
Diterangkan Kapolsek, pembagian masker gratis ini dilakukan sebagai bentuk kampanye agar masyarakat disiplin dalam memakai masker.
“Sekarang ini ada program Gerakan Jatim Bermasker. Ini merupakan penekanan dari program-program sebelumnya, dengan tujuan melindungi masyarakat dari penularan Covid-19,” pungkas Kapolsek….(jk).
JALIN KOMUNIKASI DENGAN JEMAAT, POLSEK PONGGOK RUTINKAN GIAT MINGGU KASIH
Melalui Minggu Kasih Polsek Sukorejo dengarkan Uneg Uneg dari Jemaat Gereja Santa Maria
Minggu Kasih Polsek Sanankulon Ajak Warga Untuk Jaga Situasi Kondusif Jelang Pilkada
Antisipasi Balap Liar pada Malam Minggu Polsek Sukorejo Tingkatkan Patroli Blue Light