Guna mendorong efektivitas Pelaksanaan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Mikro berbasis Pondok Pesantren (Ponpes), Kapolres Blitar Kota, AKBP Dr Yudhi Hery Setiawan, S.I.K, M.Si menggelar kegiatan silaturahmi ke Ponpes Mahyajatul Qurro’, Desa Kunir, Kecamatan Wonodadi, Kabupaten Blitar, Jumat (19/03).
AKBP Dr Yudhi Hery Setiawan, S.I.K, M.Si menjelaskan, dalam kunjungannya tersebut ia memberikan sejumlah bantuan berupa masker dan hand sanitizer kepada pihak Ponpes.
“Ini untuk menunjang pelaksanaan PPKM Mikro berbasis Ponpes, agar kebutuhan bisa tercukupi dan implementasinya pun lebih optimal,” katanya.
Ia menyebutkan, Ponpes adalah merupakan salah satu tempat yang saat ini menjadi prioritas bagi tiga pilar dalam melakukan penanganan pemutusan penyebaran Covid-19. Hal itu karena Ponpes dinilai tempat yang menampung banyak santri sehingga berpotensi memunculkan kluster baru jika tidak dilakukan protokol kesehatan secara ketat.
Tak hanya itu, pada kesempatan tersebut, Kapolres memaparkan bahwa tujuan dari kunjungan itu juga terkandung maksud untuk menjaga Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) yang ada disekitar lokasi Pondok Pesantren.
“Tentunya, kita semua berharap situasi lingkungan dan masyarakat yang kondusif. Sehingga masyarakat dapat menjalankan aktivitas sehari-harinya dengan rasa aman dan tenang,” pungkas AKBP Dr Yudhi Hery Setiawan, S.I.K, M.Si.
Dalam kegiatan tersebut, Kapolres didampingi oleh segenap jajaran Pejabat Utama (PJU) yakni Kabag Ops, Kasat Intelkam, Kasat Binmas Polres Blitar Kota dan Kapolsek Wonodadi.
ANGGOTA POLSEK WONODADI MELAKSANAKAN GIAT PATROLI JALAN RAYA ANTISIPASI 3C, BALAP LIAR, DAN LAKALANTAS DI WILAYAH HUKUMNYA
Polsek Wonodadi Melaksanakan Patroli OBVIT SPBU Antisipasi Kejahatan dan Menjaga Keamanan di wilayah hukumnya
ANGGOTA POLSEK WONODADI MELAKUKAN GIAT PATROLI JALAN RAYA ANTISIPASI KONVOI PERGURUAN PENCAK SILAT DAN 3C DI WILAYAHNYA
Polsek Sukorejo Patroli di Pemukiman Warga Siang Hari