Polres Blitar Kota melaksanakan apel gelar pasukan dalam rangka operasi keselamatan semeru 2021, Kapolres ingatkan anggota untuk mengantisipasi adanya kegiatan masyarakat yang berpotensi menjadi pusat kerumunan.
Itudisampaikan langsung oleh Kapolres Blitar Kota, AKBP Dr Yudhi Hery Setiawan, S.I.K.,M.Si didepan peserta apel pada Senin (12/04) di halaman apel Mapolres Blitar Kota.
Dalam sambutannya, kapolres menyampaikan beberapa hal yang berkaitan dengan pelaksanaan penjagaan Situasi Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Sitkamtibmas) dan peningkatan patroli protokol kesehatan di bulan ramadhan.
Kapolres mengawali sambutannya dengan memberikan apresiasi dan ucapan terimakasihnya kepada seluruh personel Polres Blitar Kota yang telah melaksanakan tugas dengan baik sehingga tidak terjadi aksi tindak kejahatan pidana yang menonjol di wilayah hukum Polres Blitar Kota.
“Juga saya sampaikan terimakasih kepada instansi pemerintah yang telah melaksanakan penanganan Covid-19 dengan baik,” katanya.
Selain PJU dan Personel Polres Blitar Kota, apel tersebut juga dihadiri oleh segenap perwakilan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dari Kabupaten maupun Kota Blitar.
Berikutnya, ia menekankan kepada seluruh personel untuk tidak gagap pada teknologi sehingga dapat mengikuti modernisasi jaman sesuai dengan era yang sedang berlangsung.
“Harus ada inovasi-inovasi baru yang muncul, untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat,” ujar Kapolres.
Lanjut, kapolres juga mengingatkan seluruh personel untuk waspada dan berhati-hati dalam menjalankan tugas kepolisian. Yang artinya, jangan sampai polisi mengalami hal-hal yang tak diharapkan pada saat bertugas dengan cara menerapkan body sistem, yaitu melakukan patroli minimal dua personel.
Manfaatkan Lahan Kritis, Polres Bondowoso Bersama Kodim 0822 Tanam Jagung Gelorakan Swasembada Pangan
Cooling System, Polres Bangkalan Gelar Doa Bersama untuk Pilkada 2024 Aman dan Damai
Polres Pelabuhan Tanjungperak Berhasil Ungkap Kasus Narkoba, 66 Tersangka Diamankan
Cooling System, Kapolres Lumajang Silaturahmi ke Tokoh Agama