Polres Blitar Kota – Dalam rangka Hari Ulang Tahun Batalyon Infanteri 511 yang ke-72, Panitia HUT Yonif 511 mengadakan acara Fun Bike dan Baksos yang turut di hadiri oleh Kapolres Blitar Kota AKBP. Adewira Negara Siregar S.I.K, M.Si beserta jajaran pada hari Kamis, 28 Desember 2017.
Selain untuk memperingati Hari Ulang Tahun Yonif 511, acara Fun Bike dan Baksos ini juga bertujuan untuk mempererat tali silaturahim antara Anggota Yonif 511, Polres Blitar Kota dan Masyarakat
Antusias peserta dalam mengikuti kegiatan Fun Bike dan baksos yang di gelar Yonif 511 begitu besar sehingga sukses terlaksana. Fun bike dan Baksos yang di ikuti oleh ratusan peserta ini Start dari Sumberjo, Kecamatan Suruhwadang dan Finish di Bakung, menempuh jarak hingga 21 Kilometer.
Selain itu, peserta yang kebanyakan dari anggota Yonif dan Polres ini menyempatkan mampir ke Museum Trisula, yang menyimpan banyak sejarah mengenai PKI yang pernah menguasai wilayah Blitar Selatan, salah satunya adalah Desa Bakung itu sendiri.
Acara Fun Bike dan Baksos ini berlangsung lancar, tertib tanpa gangguan suatu apapun.
Mendengar Keluhan Masyarakat Kapolsek Sanankulon Melalui Jumat Curhatl
Cegah Paham Radikalisme, Polri Tekankan Pentingnya Upaya Kontra Radikal
Polsek Sukorejo Awali Kegiatan dengan Pengaturan Pagi
WUJUDKAN KAMTIBMAS AGAR TETAP KONDUSIF POLSEK SUKOREJO PATROLI SPBU