
Kegiatan patroli diawali dari Kantor DPRD Kabupaten Blitar dengan melibatkan relawan dari unsur swasta. Patroli ini menjadi wujud sinergitas antara aparat pemerintah, TNI-Polri, dan masyarakat dalam menjaga keamanan serta ketertiban wilayah.
Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk memberikan semangat sekaligus mengajak seluruh elemen masyarakat agar bersama-sama menjaga situasi di Kabupaten Blitar tetap aman, kondusif, dan damai. Dengan adanya kebersamaan ini diharapkan tercipta suasana harmonis yang mendukung kehidupan sosial, ekonomi, dan keamanan daerah.
Sebagai penutup, kegiatan patroli skala besar tersebut diakhiri dengan ceramah kebangsaan yang disampaikan oleh Gus Iqdam di wilayah Wonodadi. Ceramah ini diharapkan dapat memberikan pencerahan serta motivasi bagi masyarakat untuk terus berperan aktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungannya.

Buku Rasa Bhayangkara Nusantara Terbit dalam Bahasa Inggris, Diberikan pada Dubes
Puluhan Klub Ikuti Kejurprov Bola Voli Indoor U-18 Se-Jawa Timur di Tulungagung
Satgas ODC 2026 Teguhkan Komitmen Kedamaian Melalui Patroli Humanis di Kabupaten Nduga
Kejurprov Bola Voli Indoor U-18 Antar Klub se – Jatim Tahun 2026 Dibuka, “Ajang Gali Potensi Atlet Muda”