Polres Blitar Kota memiliki 3 titik pos pengamanan yang di sebar diwilayah hukumnya. Kapolres Blitar Kota AKBP Adewira Negara Siregar S.I.K M.Si beserta ibu ketua Cabang Bhayangkari Blitar Kota didampingi Pejabat Utama Polres Blitar Kota hari Senin tanggal 03 Juni 2019 kontrol pos pengamanan sekaligus cek kesiap siagaan personel yang ada di pos pengamanan. Pos Pengamanan yang ada diwilayah hukum Polres Blitar Kota salah satunya berada di Alun Alun Kota Blitar dimana biasanya pusat kegiatan terpusat di Alun Alun.
Titik pos pengamanan selanjutnya berada si pasar srengat yang mana untuk antisipasi kerawanan macet saat arus mudik maupun arus balik. Jalan raya srengat memang sebagai jalur propinsi yang setiap tahunnya selalu dipadati kendaraan baik pemudik maupun masyarakat umum. Untuk itu didirikan pos pengamanan di srengat untuk mengurai kemacetan. Titik selanjutnya pos pengamanan ada di kecamatan Nglegok tepatnya areal wisata candi Penataran yang mana tujuannya hampir sama dengan pos srengat namun karena lokasi berada di lokasi wisata juga untuk antisipasi masyarakat yang berlibur serta berwisata di area wisata candi penataran.
Kapolres Blitar Kota AKBP Adewira Negara Siregar S.I.K M.Si mengatakan ketiga pos pengamanan yang ada sudah diseting sedemikian rupa untuk berikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Mengingat hari raya Idul Fitri banyak masyarakat yang pulang kampung maupun berwisata untuk itu diperlukan kehadiran Polisi ditengah tengah masyarakat untuk menjamin kenyamanan aktifitas masyarakat. Diakhir kegiatan Kapolres Adewira beserta ibu menyerahkan bingkisan kepada petugas pos pengamanan.
ANGGOTA POLSEK WONODADI MELAKSANAKAN GIAT PATROLI JALAN RAYA ANTISIPASI 3C, BALAP LIAR, DAN LAKALANTAS DI WILAYAH HUKUMNYA
Polsek Wonodadi Melaksanakan Patroli OBVIT SPBU Antisipasi Kejahatan dan Menjaga Keamanan di wilayah hukumnya
ANGGOTA POLSEK WONODADI MELAKUKAN GIAT PATROLI JALAN RAYA ANTISIPASI KONVOI PERGURUAN PENCAK SILAT DAN 3C DI WILAYAHNYA
Polsek Sukorejo Patroli di Pemukiman Warga Siang Hari