Kota Blitar – Kapolres Blitar Kota AKBP Argowiyono bersama Dandim 0808 Letkol Inf Sapto Dwi Priyono memantau langsung situasi kamtibmas di wilayah hukum Polres Blitar Kota, Minggu (30/04/2023).
Pemantauan dilakukan dengan patroli sinergitas TNI-Polri menggunakan sepeda motor didampingi Pejabat utama Polres Blitar Kota.
Kapolres Blitar Kota dan Dandim 0808 memimpin langsung kegiatan tersebut termasuk memantau arus lalu lintas di wilayah Kota Blitar.
Pihaknya bersama Dandim 0808 melaksanakan patroli sepeda motor untuk mengecek dan memantau secara langsung situasi kamtibmas khususnya di wilayah kota Blitar.
“Selain itu, kami juga memantau jalur balik mudik di beberapa tempat diantaranya jalur Blitar – Kediri,” kata Kapolres Blitar Kota AKBP Argowiyono.
Dari hasil pemantauan menurut AKBP Argowiyono situasi wilayah hukum Polres Blitar Kota masih dalam keadaan aman dan kondusif. Selain itu, arus lalu lintas ramai lancar tidak terjadi kemacetan yang signifikan.
“Sampai saat ini dapat kita lihat situasi arus lalu lintas ramai namun lancar tidak ada kemacetan,” imbuhnya.
Namun demikian Polres Blitar Kota tetap menyiagakan personil di sejumlah titik rawan macet di wilayah hukum Polres Blitar Kota.
Dalam kesempatan tersebut Dandim 0808 Blitar Letkol Inf Sapto Dwi Priyono mengatakan, kegiatan ini juga sebagai wujud sinergi TNI-Polri di Kota Blitar dalam rangka mengamankan balik mudik Lebaran.
“Ini merupakan kegiatan positif dari Sinergitas TNI Polri dalam rangka menciptakan keamanan dan kenyamanan masyarakat,” ucapnya.
Kapolsek Udanawu Lakukan Pengecekan Personil Yang Melaksanakan Pengamanan TPS
Konsisten Tingkatkan Stabilitas Keamanan Wilayah, Polsek Udanawu Kerahkan Petugas Patroli Ke Area Persawahan Dan Pemukiman
Cegah Kerawanan Timbulnya Gangguan Kamtibmas di Area Perbatasan, Polsek Udanawu Gelar Patroli Blue Light Secara Rutin
Kapolsek Udanawu Laksanakan Patroli Pengecekan Proses Perhitungan Suara Pilkada Serentak 2024 Di Wilayah Udanawu