Sebagai wujud kebersamaan dan perhatian kepada anggota, Kapolres Blitar Kota AKBP Leonard M Sinambela, SH., SIK., MH., menjenguk anggota yang sakit dan menjalani perawatan di Rumah Sakit Mardi waluyo Kota Blitar hari Jum’at tanggal 06 Maret 2020.
Kapolres Blitar Kota bersama Ketua Bhayangkari Cabang Blitar Kota Ny. Volda Leonard didampingi PJU Polres Blitar Kota dan Pengurus Bhayangkari mendatangi rumah sakit Mardi Waluyo untuk memberikan semangat agar cepat sembuh. Anggota yang sakit Iptu Ashari Ridho Wakapolsek Sanankulon Polres Blitar Kota.
Dengan adanya dukungan moril dari Kapolres kepada personel, hal ini merupakan wujud kepedulian dan kebersamaan baik dalam pelaksanaan tugas maupun dalam hubungan kekeluargaan. “Kita ini adalah keluarga besar. Apabila ada keluarga kita sakit kita wajib menjenguk dan mendoakan, seperti itulah kami mensupport dan memberikan semangat untuk kesembuhan anggota,“ ungkap Kapolres.
Kapolres juga berharap agar Iptu Ashari Ridho segera diberi kesembuhan dari penyakit yang dialaminya.
“Kami semua anggota dari Polres Blitar Kota mendoakan agar rekan kami segera sembuh dan dapat beraktfitas seperti sedia kala.” imbuh Kapolres Blitar Kota
Polsek Wonodadi Melaksanakan Patroli Dialogis Di wilayah hukumnya
Minggu Kasih Silaturahmi Bersama Komunitas Olahragawan Bela Diri
Bhabinkamtibmas Polsek Sukorejo Laksanakan Giat Jumat Curhat Bersama Warga Karangsari
Hari Jadi Humas Polri Ke-73, Kadiv Humas Beri Apresiasi Berangkatkan Personel dan Media Ibadah Umroh