Blitar – Polres Blitar Kota mengampanyekan safety riding atau keselamatan berkendara bagi warga pengguna kendaraan bermotor di Kota Blitar. Kampanye safety riding yang dihadiri Kapolres Blitar Kota AKBP Adewira Negara Siregar SIK MSi didampingi Walikota Blitar Samanhudi Anwar dan Komunitas Vespa Blitar Raya di Depan Mapolres Blitar Kota, Jum at 06/04/2018
“Budaya tertib lalu lintas harus diciptakan dengan kerja keras melalui aksi-aksi keselamatan yang nyata. Itu merupakan tanggung jawab kita bersama, baik pemerintah maupun masyarakat,” ujar Kapolres Adewira Negara Siregar “Artinya, pada saat berkendara harus tertanam pemikiran mengutamakan keselamatan.
Kegiatan ini kampanye ini menurut Kapolres Blitar Kota untuk memberdayakan dan membangun kemitraan, kepekaan, kepedulian serta kesadaran warga akan keselamatan berlalu lintas.
Ditambahkan oleh Kasatlantas AKP Yanto Mulyanto “Kegiatan ini bertujuan mendorong kita menjadi pelopor keselamatan di jalan raya. Yaitu bersikap santun di jalan raya, menggunakan peralatan keselamatan dalam berkendaraan serta membantu menyampaikan kepada saudara-saudara kita untuk berlalu lintas secara tertib, ungkap Kasat Lantas.
Kegiatan Keselamatan berkendara diisi dengan touring Kapolres Blitar Kota didampingi Walikota Blitar dan Club Vespa Blitar Raya dan anggota Polres Start dari Mapolres Blitar Kota menuju Pantai Tambak. Kegiatan ini juga sebagai sinergitas antara Polres dengan Pemerintah Kota Blitar menjelang Pilkada Jatim 2018 untuk menciptakan situasi dan Kondisi Blitar yang aman dan damai.
CIPTAKAN SITKAMTIBMAS YANG AMAN DAN KONDUSIF POLSEK KEPANJENKIDUL GELAR MINGGU KASIH DI GEREJA EBENHEIZER JL P SUDIRMAN KOTA BLITAR
Melalui Minggu Kasih Polsek Sukorejo dengarkan Uneg Uneg dari Jemaat Gereja Santa Maria
Minggu Kasih Polsek Sanankulon Ajak Warga Untuk Jaga Situasi Kondusif Jelang Pilkada
Antisipasi Balap Liar pada Malam Minggu Polsek Sukorejo Tingkatkan Patroli Blue Light