Polsek Ponggok Polres Blitar Kota menggelar program Jumat Curhat di Balai Desa Bendo Kecamatan Ponggok Kabupaten Blitar, Jumat (3/11/2023). Program ini juga menjadi sarana silaturahmi dan komunikasi antara Polri dengan berbagai elemen masyarakat.
Hadir dalam kegiatan tersebut Kapolsek Ponggok, Wakapolsek Ponggok, Kanit Samapta, Kepala Desa dan Perangkat Desa Bendo Kec. Ponggok.
Kapolsek Ponggok AKP Sujarwo, S.H., M.H. yang hadir pada kegiatan program tersebut menyampaikan maksud dan tujuan kegiatan program Jumat Curhat. Program tersebut untuk menampung curhatan masyarakat yang nantinya akan dicarikan upayakan solusinya.
Selain menampung keluhan, Kapolsek Ponggok juga mengatakan jika Jumat Curhat sebagai upaya mempererat silaturahmi serta menjaga komunikasi masyarakat dan Polri. Ditambah lagi untuk mengimplementasikan Polri hadir di tengah masyarakat.
“Dalam kegiatan jumat curhat ini dikeluhkan dari Pemdes Bendo terkait pemenuhan pupuk bersubsidi bagi kelompok tani yang kadang terlambat sehingga mempengaruhi hasil panen” paparnya.
“Oleh karena itu kami sampaikan agar pemerintah desa berkoordinasi dengan intansi terkait, selain itu pihak kepolisian akan melakukan monitoring melalui fungsi intelkam” tambahnya.
CIPTAKAN SITKAMTIBMAS YANG AMAN DAN KONDUSIF POLSEK KEPANJENKIDUL GELAR MINGGU KASIH DI GEREJA EBENHEIZER JL P SUDIRMAN KOTA BLITAR
JALIN KOMUNIKASI DENGAN JEMAAT, POLSEK PONGGOK RUTINKAN GIAT MINGGU KASIH
Melalui Minggu Kasih Polsek Sukorejo dengarkan Uneg Uneg dari Jemaat Gereja Santa Maria
Minggu Kasih Polsek Sanankulon Ajak Warga Untuk Jaga Situasi Kondusif Jelang Pilkada