Jumat Curhat salah satu program Kapolri untuk mendengarkan aspirasi, sekaligus menjembatani pihak kepolisian dalam mengedukasi masyarakat.

Pada hari ini, Kapolsek Sanankulon IPTU Nurbudi Santosa S.Pd.I.,M.H.,menggelar Jumat curhat bersama para Panwascam dan PPK yang bertempat di ruang pertemuan kantor Kecamatan Sanankulon . Jumat (28/06/2024).

Kapolsek Sanankulon IPTU Nurbudi Santosa,mengatakan, bahwa kegiatan ini bertujuan memberi ruang diskusi kepada masyarakat, untuk menyampaikan pendapat dan masukan serta diisi dengan koordinasi terkait penyelenggaraan tahapan Pilkada tahun 2024, himbauan Kamtibmas dan sesi tanya jawab.

Kegiatan Jumat curhat dilaksanakan untuk bersilaturahmi, koordinasi harkamtibmas dan mendengarkan saran, informasi dan keluhan masyarakat tentang pelayanan Kepolisian, “ucap Iptu Nurbudi.

 

Pihaknya berpesan agar masyarakat harus lebih berhati-hati terhadap berbagai potensi kejahatan dan sebisa mungkin harus mencegahnya.

 

“Potensi kejahatan harus kita deteksi sejak dini, dan sebisa mungkin harus mencegahnya,” ujar Kapolsek AKP Sutopo pada giat Jumat curhat