Polsek Ponggok Polres Blitar Kota menggelar acara rutin yang dikenal sebagai “Jumat Curhat” di Desa Ponggok Kecamatan Ponggok Kabupaten Blitar. Pada Jumat (05/04/2024).
Acara ini dihadiri oleh Kapolsek Ponggok AKP SUJARWO, S.H., M.H., yang diwakili oleh Wakapolsek Ipda Loudvy Effendy bersama Kanit Binmas Aipda Kukuh Setyawan, S.H., M.H., Brigadir Aris dan Briptu Rizky Eko, serta dihadiri oleh Perangkat Desa, dan perwakilan masyarakat.
Kegiatan “Jumat Curhat” ini menjadi momen penting dalam membangun komunikasi yang lebih dekat antara aparat kepolisian dan masyarakat setempat.
Setiap Jumat, acara ini digelar bergantian di setiap desa di wilayah Kecamatan Ponggok, dengan tujuan utama terkait dengan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas).
Wakapolsek Ponggok dalam kesempatan tersebut menyampaikan apresiasi kepada masyarakat Desa Ponggok Dalam atas partisipasi aktif dalam acara “Jumat Curhat”.
Dia juga mengajak masyarakat untuk lebih terbuka memberikan informasi kepada pihak kepolisian demi terciptanya keamanan yang lebih baik di desa tersebut.
Salah satu hal menarik dari acara ini adalah adanya komunikasi dua arah yang terjalin antara masyarakat dan pihak kepolisian.
“Masyarakat diberikan kesempatan untuk memberikan saran dan masukan kepada Polsek Ponggok, sehingga situasi keamanan dan ketertiban di desa dapat terjaga dengan lebih baik,” ucapnya
Dalam kegiatan jumat curhat tersebut terdapat salah satu audient yang menyampaikan keluhan terkait situasi Kamtibmas di hari raya Ramadhan khususnya di Desa Ponggok biasanya anak – anak muda yang naik motor trek trekan dengan knalpot brong jelang ngabuburit dan sahur di jalan tengah sawah gunung pegat.
Kanit Binmas Aipda Kukuh memberikan tanggapan “bahwa Kepolisian akan lebih meningkatkan giat Patroli pada jam jam rawan baik jelang Buka puasa, sholat tarweh dan sahur akan dilaksanakan patroli dengan intensitas tinggi sehingga tidak memberikan ruang bagi para pelanggar lalu lintas untuk meresahkan pengguna jalan dan warga dengan trek trekan dengan knalpot brong dan pelaku kejahatan lainnya. Pelaksanaan patroli pada jam sahur dimaksudkan antisipasi kerawanan 3 C dan penertiban pelaku ronda sahur yang gunakan sound system dan gerobak yang membahayakan keselamatan berlalulintas”
Polsek Sukorejo Awali Kegiatan dengan Pengaturan Pagi
WUJUDKAN KAMTIBMAS AGAR TETAP KONDUSIF POLSEK SUKOREJO PATROLI SPBU
Menjelang Pilkada Ipda Joni selaku Panit Reskrim Polsek Sukorejo Cek Petugas Jaga di Kantor Bawaslu
POLSEK PONGGOK PATROLI HARKAMTIBMAS KE BANK JATIM DSN SUMBERNANAS