Polsek Sanankulon – Personel Polsek Sanankulon Aipda Eko beserta Bripka Nuki sedang melayani warga masyarakat untuk menukarkan masker bekas miliknya dengan masker yang baru. Kegiatan penukaran masker ini sebagai upaya untuk cegah penyebaran Covid-19 di desa yang kian hari semakin meningkat grafik pasien positif. Bertempat dikawasan pasar Desa Sumberingin, petugas menukarkan masker yang kemudian masker bekas milik warga dimusnahkan dan dibuang ketempat yang sudah disediakan oleh petugas. Jumat 11 September 2020.
Kegiatan tukar masker ini disambut respon positif oleh warga masyarakat. Mayoritas masker milik warga sudah berkali kali dipakai dengan mencucinya setiap hari sehabis digunakan. Dengan adanya penukaran masker ini mereka sangat terbantu untuk mendapatkan masker yang baru. Kelayakan masker sangat berpengaruh terhadap daya lindung dari paparan virus, jangan sampai masker yang digunakan masyarakat justru pembawa virus yang dapat membahayakan masyarakat luas.
Sementara itu secara terpisah Kapolsek Sanankulon AKP Wahono mengatakan bahwa kegiatan penukaran masker ini dilakukan rutin setiap hari oleh petugas. Dengan cara mobiling menyasar pusat konsentrasi massa meliputi pasar, pertokoan dan pusat perbelanjaan lainnya agar warga masyarakat terlindungi dari potensi paparan virus Covid-19. Kami juga menghimbau kepada masyarakat luas untuk tetap mematuhi protokol kesehatan terlebih saat sekarang sudah terbit Instruksi Presiden No. 6 tahun 2020 yang mengatur tentang Peningkatan Disiplin dan Penegakan Hukum Protokol Kesehatan dalam Pencegahan dan Pengendalian Covid-19. ungkap Kapolsek.
Polres Madiun Kota Kawal Ketat Distribusi Logistik Pilkada Serentak 2024
Colling System, Polres Ponorogo Gelar Media Gathering Perkuat Sinergitas Bersama Jurnalis
Polres Ngawi Gandeng Gakkumdu Minimalisir Pelanggaran Pilkada 2024
Kapolda Metro dan Pangdam Jaya Pimpin Apel Kesiapan Pengamanan Pilkada 2024 di Monas