Polsek Wonodadi – Kegiatan tahunan setiap desa di wilayah kecamatan Wonodadi rutin digelar setahun sekali yang biasa disebut bersih desa. Kapolsek Wonodadi Iptu Suhariyanto bersama Bhabinkamtibmas desa Salam menghadiri kegiatan syukuran bersih desa desa Salam kecamatan Wonodadi Blitar. Rabu (02/08/2023) malam.
Dalam kegiatan syukuran bersih desa tersebut hadir juga Tokoh Agama, Babinsa serta Perangkat Desa Salam.
Pada kesempatan itu selain giat tasyakuran bersih desa juga sosialisasi dan sarasehan hasil telusur sejarah desa Salam. Bhabinkamtibmas Desa Salam juga menyampaikan pesan kamtibmas kepada masyarakat yang hadir agar menjaga kesehatan dan tetap mematuhi protokol kesehatan 5 M walaupun saat ini pandemi sudah menurun menjadi endemi.
Kapolsek Wonodadi Iptu Suhariyanto, S.H, M.M mengatakan, Bhabinkamtibmas harus selalu melekat setiap kegiatan yang di gelar warga binaannya dan bisa memantau situasi kamtibmas di desa binaannya. Dengan kehadiran bhabinkamtibmas diharapkan masyarakat merasa dekat dan lebih mudah berkoordinasi maupun berkomunikasi dengan kepolisian. Sinergitas masyarakat dengan kepolisian khususnya Polsek Wonodadi dapat terwujud dan harkamtibmas suatu wilayah dapat diwujudkan.
Polri Lakukan Asistensi ke Polda Jateng
Personel Polsek Sukorejo Amankan Pemungutan Suara di wilayah Kecamatan Sukorejo
Polresta Sidoarjo Sebar 1.298 Personel Untuk Amankan TPS Pilkada 2024
H-1 Coblosan Kapolres Probolinggo Bersama Forkopimda Gelar Patroli Pastikan Pilkada 2024 Kondusif