Polres Blitar Kota – Anggota Polsek Ponggok terus membangun hubungan positif dengan masyarakat setempat. Dalam giat patroli rutin, anggota polisi melakukan dialogis langsung dengan perangkat desa untuk membahas berbagai isu dan menciptakan sinergi dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah tersebut. Jumat (19/1/2024).
Kapolsek Ponggok AKP SUJARWO, S.H., M.H. menyampaikan bahwa kegiatan dialogis dengan Kepala dan perangkat desa menjadi salah satu cara untuk memahami lebih dalam kebutuhan dan tantangan di tingkat lokal.
“Kami ingin terus menjalin komunikasi yang baik dengan perangkat desa agar dapat bekerja sama dalam menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi masyarakat.” Ucap Kapolsek.
Langkah-langkah seperti ini merupakan implementasi dari pola pelayanan kepolisian yang lebih proaktif dan terlibat secara langsung dengan komunitas. Polsek Ponggok berkomitmen untuk terus membangun hubungan yang harmonis dengan pemerintah desa dan masyarakat demi terciptanya situasi kamtibmas yang kondusif
BHABINKAMTIBMAS POLSEK PONGGOK SAMBANGI PETERNAK DI DESA BINAAN
PATROLI MALAM HARI, BHABINKAMTIBMAS POLSEK PONGGOK AJAK PEMUDA AKTIF JAGA KAMTIBMAS
JAGA KAMTIBMAS TETAP AMAN, BHABINKAMTIBMAS DESA CANDIREJO DIALOGIS DENGAN PEMUDA DESA
Sambangi Warmas Petani Desa Besuki di Hari Minggu, Kanit Binmas Polsek Udanawu Sampaikan Pesan Kamtibmas