WONODADI, 15 Desember 2024 Polsek Wonodadi, Polres Blitar Kota, melalui Bhabinkamtibmas Desa Kunir, Aipda Kristiono, melaksanakan kegiatan sosialisasi kepada para petani cabai di area persawahan Desa Kunir, Kecamatan Wonodadi, Kabupaten Blitar. Kegiatan ini dimulai pukul 08.30 WIB hingga selesai, dengan tujuan mendukung program ketahanan pangan sebagai bagian dari Program Asta Cita Presiden RI.

Dalam kegiatan ini, Aipda Kristiono menyampaikan pentingnya peran aktif petani dalam mendukung keberhasilan program ketahanan pangan. Para petani diimbau untuk terus meningkatkan produksi hasil pertanian mereka dengan tetap memperhatikan kualitas, sehingga dapat membantu menjaga stabilitas pangan di wilayah hukum Polsek Wonodadi.

Selain itu, petugas juga menekankan pentingnya kolaborasi antara pemerintah dan petani dalam menghadapi tantangan pertanian, seperti perubahan cuaca dan fluktuasi harga komoditas. Dengan sinergi yang baik, diharapkan kesejahteraan petani dapat terus meningkat seiring dengan tercapainya tujuan program ketahanan pangan nasional.

Kegiatan sosialisasi berlangsung dalam suasana yang aman, tertib, dan terkendali. Para petani menyambut baik langkah Polsek Wonodadi dalam memberikan edukasi dan motivasi. Diharapkan, melalui kegiatan seperti ini, kesadaran masyarakat terhadap pentingnya program ketahanan pangan semakin meningkat, sehingga dapat memberikan manfaat langsung bagi kesejahteraan masyarakat.