Guna mengantisipasi mewabahnya Virus Corona (Covid 19), Personil Bhabinkamtibmas Polsek Udanawu Polres Blitar Kota melaksanakan kegiatan sambang dengan cara Door to Door System (DDS) ke beberapa rumah-rumah warga memberikan himbauan kepada warga binaannya tentang dampak dari wabah virus corona di desanya masing masing. Minggu (22/08/2021) pagi
Giat DDS y/ang dilakukan oleh Personil Bhabinkamtibmas Polsek Udanawu Polres Blitar Kota serta Sosialisasi tentang dampak Penularan Virus Corona & Covid-19 dalam mencegah Pandemi Covid 19 kepada masyarakat Kecamatan Udanawu. Kegiatan tersebut dilakukan guna mengantisipasi penyebaran virus corona serta mecegah keresahan dan kepanikan masyarakat sehingga menyebabkan gangguan kamtibmas.
Kami menghimbau kepada seluruh masyarakat untuk menginformasikan kepada pihak Kepolisian apabila mengetahui warga yang datang dari luar negeri atau luar kota untuk dilakukan pemeriksaan kesehatan sebagai upaya mencegah penyebaran virus corona di wilayah hukum Polsek Udanawu.
Bhabinkamtibmas Polsek Udanawu juga memberi himbauan kepada warga masyarakat agar tetap menjaga kebersihan diri dan lingkungan setiap saat baik di rumah maupun di luar rumah tetap menjaga kebersihan dan rajin mencuci tangan dengan sabun antiseptik atau menggunakan hand sanitizer mulai /selesai melakukan pekerjaan.
Saat dikonfirmasi, Kapolsek Udanawu Polres Blitar Kota AKP Anjun Sudaryanto S.Sos., juga memerintahkan kepada seluruh anggota Bhabinkamtibmas Polsek Udanawu untuk menggali informasi guna melakukan pengawasan kepada warga masyarakat sebagai langkah mencegah penyebaran Virus Corona.” Ujarnya.
Patroli siang di area wisata antisipasi tindak kriminalitas 3C dan berikan rasa aman bagi pengunjung tempat wisata
Patroli dialogis dengan pemilik toko emas berikan himbauan antisipasi tindak kriminalitas 3C saat hari libur
Himbauan Kamtibmas kepada karyawan minimarket antisipasi tindak kriminalitas 3C di area perbelanjaan
Patroli malam di obyek vital SPBU antisipasi tindak kriminalitas malam hari di tempat ramai